KOMPAS.TV - Bali menjadi salah satu wilayah yang menjadi prioritas penerapan New Normal di bidang pariwisata Indonesia.
New Normal dipersiapkan dunia pariwisata dan sosialisasi protokol kesehatan yang sangat sederhana, yaitu masker, terus dilakukan.
Yang paling menantang lainnya secara putaran uang adalah menambahkan asuransi bagi wisatawan.
New Normal menjadi keniscayaan dengan kedisiplinan, termasuk di industri pariwisata, terutama jika pandemi virus corona atau Covid-19 berakhir atau bahkan sebelum usai.
Pandemi tidak hanya mengubah perilaku konsumen, tetapi juga dunia usaha, dan salah satu jalan keluar untuk menggaet pariwisata adalah dengan asuransi.
Bali, kiblat wisata Indonesia, dipastikan belum akan buka dalam waktu dekat.
Masih ditutupnya pariwisata di Bali lantaran pemerintah setempat masih fokus mempercepat penanganan corona sampai kasus benar-benar melandai.
Kasus corona melalui transmisi lokal di Bali masih terjadi. Situasi yang tidak memungkinkan bagi pariwisata bergeliat
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.