Kompas TV nasional berita kompas tv

Jokowi: Indeks Penularan Covid-19 di Jakarta Sudah di Bawah 1

Kompas.tv - 27 Mei 2020, 15:06 WIB
jokowi-indeks-penularan-covid-19-di-jakarta-sudah-di-bawah-1
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memimpin rapat terbatas tentang pelaksanaan persiapan new normal di sejumlah daerah di Indonesia, Rabu (27/5/2020). (Sumber: YouTube: Kompas TV)
Penulis : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa saat ini indeks penularan Covid-19 "Ro" dan "Rt" di DKI Jakarta sudah berada di bawah 1.

Baca Juga: Jokowi Minta Jajarannya Sosialisasikan New Normal Secara Masif

Ro merupakan angka reproduksi (tingkat penularan awal virus corona) atau indeks rata-rata orang yang akan ditularkan oleh satu orang yang terinfeksi virus.

Sedangkan Rt merupakan indeks awal penularan virus corona sebelum pemerintah melakukan berbagai langkah intervensi untuk menekan penyebaran.

"Saya melihat data terakhir tadi pagi, tren untuk R0 maupun Rt dari DKI Jakarta sudah di bawah 1," kata Jokowi, saat membuka rapat terbatas (ratas) terkait percepatan penanganan pandemi corona secara virtual, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (27/5/2020).

Baca Juga: Mal di Jakarta Buka 5 Juni, Anies Baswedan: Itu Imajinasi, PSBB Bisa Diperpanjang
 
Jokowi menyambut baik penurunan tersebut. Ia berharap angka Ro dan Rt terkait corona itu bisa ditekan lebih baik lagi.

"Sehingga ini perlu terus kita tekan agar lebih turun lagi," tutur Jokowi.

Sebelumnya diberitakan, bahwa indeks Ro DKI Jakarta disampaikan Menkopolhukam Mahfud MD berada di 0,9 sehingga DKI Jakarta sudah bisa bersiap menerapkan new normal.

Baca Juga: Menag Fachrul Razi Akan Buka Rumah Ibadah Secara Bertahap Menyusul Kebijakan New Normal

Namun demikian, rencana menerapkan new normal itu pemerintah mempertimbangkan sejumlah indikator. 

Salah satunya adalah tingkat penularan covid-19 di suatu wilayah atau reproductive number (Ro).
    
Indonesia bisa memberlakukan new normal jika RO sudah berada di bawah 1. 

Saat ini, RO Indonesia masih mencapai 2,5. Artinya, 1 orang bisa menularkan ke 2 atau 3 orang.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x