JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah mencatat ada tambahan sebanyak 103 kasus pasien yang positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.
Juru bicara pemerintah untuk penanganan corona Achmad Yurianto menyampaikan bahwa hingga 26 Maret 2020 jumlah pasien positif terinfeksi virus corona bertambah 103 kasus, sehingga total menjadi 893 kasus.
Dengan penambahan kasus kematian berjumlah 20 kasus, dan pasien sembuh sebanyak 4 kasus.
Hingga 26 Maret 2020, Kementerian Kesehatan mencatat total pasien corona sebanyak 893 kasus, pasien meninggal menjadi 78 orang, sementara hingga kini 35 pasien telah dinyatakan sembuh.
Baca Juga: Soal Corona, Pakar: Kuman Ini Jahat Banget Memang, Ngumpetnya Itu Susah
Sebelumnya, Pangdam Jaya Mayjen Eko Margiyono menjelaskan bahwa pendirian Rumah Sakit Darurat Corona Wisma Atlet Kemayoran disiapkan untuk menampung pasien jika penyebaran virus corona terus bertambah hingga mencapai ribuan pasien.
Pangdam Jaya juga menyatakan bahwa skenario terburuk kasus positif corona di Indonesia bisa mencapai 8000 orang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.