Kompas TV nasional berita kompas tv

Jadi RS Khusus Corona, RS Pertamina Jaya Tak Lagi Terima Pasien Umum

Kompas.tv - 14 Maret 2020, 14:59 WIB
Penulis : Reny Mardika

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah diubah menjadi rumah sakit khusus penanganan pasien corona, Rumah Sakit Pertamina Jaya (RSPJ) di Jalan Ahmad Yani, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, sudah tidak menerima pasien umum.

Sejak kemarin (13/03/2020), RSPJ sudah tidak menerima pasien umum mulai dari rawat jalan maupun rawat inap.

Berbagai kesiapan pun dilakukan mulai dari membuat kamar isolasi hingga sumber daya manusia yang khusus penanganan virus corona.

Baca Juga: Corona Mewabah, Sekolah di Jakarta Diliburkan Selama 2 Minggu

Rencananya RSPJ akan menjadi rumah sakit khusus penanganan pasien corona hingga tiga minggu kedepan.

"Pelayanan Covid-19, kami dalam tahap persiapan segala yang berkaitan dengan itu (pelayanan virus corona) baik dari bangunan, sarana prasarana, dan persiapan SDM. 

Baca Juga: Anak-anak Bisa Jadi Penular Virus Corona Untuk Orang Dewasa

Hingga Jumat 13 Maret 2020, juru bicara pemerintah untuk virus corona Achmad Yurianto menyatakan, ada tambahan 35 pasien lagi yang dinyatakan positif Covid 19.

Hingga kini, terdapat 69 orang di Indonesia positif terjangkit virus corona.

Sebelum 69, jumlah kasus corona di Indonesia berjumlah 34 orang.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x