Kompas TV nasional berita kompas tv

Keterlibatan 6 Selebritas Promosikan Agen Wisata Tiket Kekinian

Kompas.tv - 28 Februari 2020, 15:20 WIB
Penulis : Dea Davina

SURABAYA, KOMPAS.TV - Polisi tengah menangani kasus pembobolan kartu kredit atau carding yang dilakukan agen wisata,tiket kekinian.

Agen wisata, menggunakan para selebritas sebagai pihak yang mempromosikan tiket, dari hasil kejahatan pembobolan kartu kredit.

Polda jawa timur mengungkap kejahatan pembobolan kartu kredit, atau carding yang melibatkan sejumlah selbritas.

Para selebritas, terlibat,karena menjadi pihak yang mepromosikan produk yang berasal dari kejahatan pembobolan kartu kredit. Yakni tiket kekinian.

Enam selebritas sudah masuk daftar pemeriksaan penyidik.

Tiket kekinian, menghadiahi mereka dengan tiket liburan dan mereka mengunggah di media sosial mereka.

Seperti yang dilakukan boy wiliam, atau yang disebut polisi dengan inisial bw.

Di akun instagramnya boy menulis at tiketkekinian, kala berlibur di paris perancis.

Dan tyas mirasih yang disebut dengan inisial t-m di akun instagramnya, tyas menulis at tiket kekinian, dengan diskon kamar hotel senilai 25 persen.

Kepala bidang humas polda jawa timur komisaris besar trunoyudo wisnu andiko, menerangkan, modus pemberian tiket, dilakukan untuk sejumlah tempat kepada para selebritas baik untuk liburan di singapura, australia, hingga perancis.

Polisi menerangkan modus, pasca-penetapan tiga tersangka kejahatan informasi dan transasksi elektronik, untuk tiket pesawat dan kamar hotel.

Ketiga tersangka, yang merupakan pemilik agen wisata, menjual tiket yang dibeli dengan cara membobol kartu kredit orang lain.,

Untuk hari ini, polisi sudah menjadwalkan pemeriksaan gisela anastasia dan tyas mirasih.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x