Kompas TV nasional berita kompas tv

Diduga Terjangkit Covid-19, Pemerintah Indonesia Tolak Kapal World Dreams Bersandar

Kompas.tv - 24 Februari 2020, 20:40 WIB
diduga-terjangkit-covid-19-pemerintah-indonesia-tolak-kapal-world-dreams-bersandar
Ilustrasi Virus Corona (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Fadhilah

KOMPAS.TV - Nasib kapal World Dream terkatung-katung. Pemerintah Indonesia dan beberapa negara lainnya masih menolak kapal World Dream untuk bersandar di pelabuhan.

"Iya, kita masih menolak (kapal World Dream) untuk berlabuh," kata Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Penanganan Penyakit Kementerian Kesehatan, Achmad Yurianto, sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Senin (24/2/2020).

Selain Diamond Princess, kapal pesiar World Dream juga dilaporkan terjadi kasus penyebaran infeksi virus SARS-CoV-2. 

Baca Juga: Karyawan Terjangkit Virus Corona, Samsung Tutup Pabrik Ponsel Mewahnya

Terdapat 1.104 orang penumpang ada di kapal tersebut, sekitar 270 orang di antaranya adalah warga negara Indonesia (WNI). 

Sebelumnya, kata Achmad, kapal pesiar ini telah menurunkan seluruh penumpang di Hong Kong dan menyisakan anak buah kapal (ABK) saja.

Setelah para penumpang turun dari kapal, otoritas Hong Kong langsung melakukan tes PCR secara menyeluruh kepada semua penumpang.

"Setelah beberapa hari tes, ada satu yang positif. Itu pada saat itu kapalnya sudah berlayar lagi ke Malaysia," ujarnya.

Berdasarkan hasil tes positif Covid-19 itu, diduga kuat ada potensi pasien terjangkit lainnya di kapal tersebut.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x