Kompas TV nasional peristiwa

Gara-Gara Mules, Pemudik Apes Ditinggal Bus di Rest Area! Ada Polisi Bantu hingga Beli Tiket Baru

Kompas.tv - 3 April 2025, 14:40 WIB
gara-gara-mules-pemudik-apes-ditinggal-bus-di-rest-area-ada-polisi-bantu-hingga-beli-tiket-baru
Polisi saat mengantar pemudik ke pul bus setelah tertinggal di Rest Area KM 130 Tol Cipali, Selasa (1/4/2025). Sempat bingung karena tertinggal bus di rest area Indramayu saat BAB, kini pemudik tujuan full senyum, dibelikan tiket polisi. (Sumber: Dok Humas Polres Indramayu)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Gading Persada

INDRAMAYU, KOMPAS.TV - Momen mudik selalu penuh cerita unik dan tak terduga. Seperti yang dialami M Faruk, seorang pemudik asal Pekalongan yang tertinggal bus di Rest Area KM 130 Tol Cipali, Indramayu, Jawa Barat, gara-gara terlalu lama di toilet.

Insiden itu terjadi pada Selasa (1/4/2025) sekitar pukul 01.00 WIB. Setelah selesai buang air besar, Faruk terkejut karena busnya sudah melaju meninggalkan rest area.

Sempat panik dan kebingungan semalaman, Faruk akhirnya meminta bantuan polisi yang bertugas di lokasi pada pagi harinya.

Baca Juga: [FULL] Di Balik Lebaran 2025: Tantangan Ekonomi Terasa, Pengaturan Lalin, dan Strategi Pemerintah

Dibantu Polisi hingga Dibelikan Tiket Baru

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasat Lantas AKP Rizky Aulia Pratama, mengonfirmasi Faruk datang meminta bantuan setelah menyadari dirinya tertinggal.

"Ketika selesai dari toilet, bus yang ia tumpangi sudah jalan. Kemudian, yang bersangkutan meminta bantuan petugas yang ada di rest area," ujar AKP Rizky, dikutip dari wartakotalive.

Tak hanya membantu mencarikan solusi, polisi bahkan mengantarkan Faruk ke tempat pemberhentian bus dan membelikan tiket baru agar ia tetap bisa melanjutkan perjalanan mudik ke Pekalongan.

Baca Juga: Rayakan Lebaran Berujung Kerugian, Kronologi Petasan Balon Udara di Tulungagung Timbulkan Kerusakan

Pelajaran Berharga Bagi Pemudik

Kejadian ini menjadi pelajaran bagi pemudik agar selalu memastikan waktu istirahat di rest area dan mengomunikasikan kepada kru bus jika harus pergi ke toilet.

Beruntung, kepedulian aparat kepolisian di Rest Area KM 130 Tol Cipali membuat Faruk tetap bisa pulang ke kampung halaman tanpa kendala.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Wartakotalive

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x