Kompas TV nasional peristiwa

OPM Serang Guru-Nakes di Yahukimo Papua dan Tewaskan Seorang Guru, 46 Orang Dievakuasi

Kompas.tv - 23 Maret 2025, 18:30 WIB
opm-serang-guru-nakes-di-yahukimo-papua-dan-tewaskan-seorang-guru-46-orang-dievakuasi
Sejumlah guru dan tenaga kesehatan saat dievakuasi dari Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan ke Mess Advent, Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (22/3/2025). (Sumber: Zet Saalino via Kompas.com)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Gading Persada

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Setidaknya 46 guru dan tenaga kesehatan dievakuasi dari Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan usai serangan Organisasi Papua Merdeka (OPM) belakangan ini. Evakuasi tersebut dilangsungkan pada Sabtu (22/3/2025).

Evakuasi para guru dan tenaga kesehatan dilakukan menggunakan pesawat dan helikopter. Mereka dievakuasi ke Wamena dan Sentani, Kabupaten Jayapura.

Langkah evakuasi dilakukan setelah OPM menyerang guru dan tenaga kesehatan di Distrik Anggruk, Yahukimo, Jumat (21/3).  Satu orang dilaporkan tewas dan enam terluka akibat serangan tersebut.

Para korban dikabarkan bertugas di SD Yayasan Pendidikan Kristen dan Puskesmas Anggruk.

Baca Juga: Kronologi Tragedi Pendaki Meninggal di Cartenz Pyramid Papua Tengah

Kepala Penerangan Kodam XVII/Cendrawasih Kolonel Inf. Candra Kurniawan mengungkapkan serangan OPM ini membuat guru dan tenaga kesehatan di sekitar Anggruk minta diungsikan.

"Hari ini telah diungsikan para guru dan tenaga medis dari beberapa distrik di Kabupaten Yahukimo seperti Distrik Heriyapini, Kosarek, Ubalihi, Nisikni, Disteik, Walma, dan Distrik Kabiyanggama," kata Kolonel Candra dalam keterangan tertulis via Kompas.com, Sabtu (22/3).

Bupati Yahukimo Didimus Yahuli mengutuk kejadian tersebut sebagai "kejadian luar biasa." Menurutnya, evakuasi sempat terhambat cuaca buruk.

“Informasi yang kami terima, satu orang guru meninggal dunia, tiga guru dan nakes luka berat, serta tiga guru dan nakes lainnya luka ringan,” katanya, Minggu (23/3).

Sementara itu, pengurus Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Papua, Zet Saalino menyampaikan sudah ada 38 orang yang diungsikan ke Jayapura. Zet menjenguk guru dan nakes yang diungsikan karena beberapa di antaranya warga Toraja.

"Infonya hanya 38 orang guru dan tenaga medis yang sudah diterbangkan ke Jayapura, karena yang lain (8 orang) masih di Wamena, Kabupaten Jayawijaya," kata Zet Saalino.

Sebelumnya, juru bicara TPNBPB-OPM, Sebby Sembom mengklaim pihaknya bertanggung jawab atas penyerangan guru dan tenaga medis di Yahukimo.

Baca Juga: Pengamat Militer ISESS Sebut Ancaman Siber hingga Separatisme Jadi Tantangan TNI di Masa Depan


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV, Kompas.com

Komentar (1)
teroris kog dipelihara..dan orang sipil yg jd korbannya



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x