JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto menyebut, pemerintah akan membangun satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di setiap provinsi.
"Jadi ujungnya kita mungkin harus punya 38 KEK ya, itu yang kita ingin ke arah sana," ujarnya usai meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Batang, Jawa Tengah, Kamis (20/3/2025), dipantau dari YouTube Sekretariat Presiden.
Adapun hari ini, Kamis, presiden telah meresmikan salah satu KEK, yakni di Batang, Jawa Tengah.
Presiden Prabowo mengungkapkan, "Tadi dua puluh perusahaan sudah di sini, tujuh yang sudah beroperasi, tujuh sudah konstruksi, tiga belas sedang dalam perencanaan."
Prabowo mengatakan dirinya optimis dengan program KEK yang dibangun pemerintah.
"Saya kira nanti kita lihat, semakin ke depan, semakin baik, semakin kuat ya fundamental ekonomi kita," ucapnya.
Baca Juga: Prabowo Minta Menteri PKP Sosialisasikan BPHTB dan PBG Gratis secara Masif
Saat meresmikan KEK Batang, Prabowo dalam sambutannya menyatakan, investasi-investasi yang mulai dilaksanakan di masa pemerintahannya akan membuka puluhan ribu lapangan kerja.
“Juga lapangan kerja, yang kita hitung lapangan kerja dalam lima tahun yang akan datang akan mencapai delapan juta lapangan kerja,” ujarnya saat memberikan sambutan dalam peresmian KEK Batang.
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo juga menyampaikan terima kasih kepada Presiden RI sebelumnya, Joko Widodo.
Menurut Prabowo, peresmian Kawasan Ekonomi Khusus Batang tidak lepas dari hasil kerja keras Presiden Jokowi dan jajarannya.
"Dalam kesempatan ini, sekali lagi saya ingin menyampaikan kepada pendahulu saya Presiden ke-7 Republik Indonesia Pak Joko Widodo karena di bawah kepemimpinan beliau dan dikerjakan juga oleh menteri-menteri beliau, fondasi yang kuat segala persiapan telah dibangun,” tuturnya.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.