Kompas TV nasional peristiwa

Dasco Bantah Rapat Revisi UU TNI Digelar Diam-Diam: Sudah Sesuai Mekanisme!

Kompas.tv - 17 Maret 2025, 17:26 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menanggapi kritik dari aktivis KontraS, Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, mengklaim bahwa pembahasan revisi Undang-Undang TNI Nomor 34 Tahun 2004 telah dilakukan sesuai mekanisme yang berlaku.

Dasco membantah bahwa rapat RUU TNI digelar secara diam-diam, karena menurutnya, pembahasan telah melibatkan partisipasi publik.

Ia juga menegaskan bahwa rapat panitia kerja (panja) yang digelar di Hotel Fairmont pada akhir pekan lalu sudah sesuai prosedur dan dilakukan secara terbuka.

Revisi UU TNI Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia diusulkan masuk Prolegnas Prioritas 2025 setelah Surat Presiden diterbitkan pada 13 Februari 2025.

Selain mengatur penambahan usia dinas prajurit, RUU TNI juga membahas perubahan jumlah jabatan sipil yang dapat diemban oleh prajurit aktif.

Baca Juga: Sampaikan Petisi Tolak Revisi UU TNI, Koalisi Masyarakat Sipil: Partisipasi Publik Formalitas!

#revisiuutni #rapatpanjadpr #dpr #ruutni

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x