Kompas TV nasional hukum

Ahok: Ternyata Kejagung Punya Data Lebih Banyak dari yang Saya Tahu

Kompas.tv - 13 Maret 2025, 20:40 WIB
ahok-ternyata-kejagung-punya-data-lebih-banyak-dari-yang-saya-tahu
Eks Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok usai menjalani pemeriksaan di Kejagung, Jakarta, Kamis (13/3/2025) malam. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kejagung telah rampung memeriksa eks Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai saksi kasus korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang periode 2018-2023, Kamis (13/3/2025) malam.

Usai diperiksa, Ahok mengaku kaget dengan banyaknya data yang dimiliki Kejagung terkait kasus tersebut.

"Ternyata dari Kejagung mereka punya data yang lebih banyak daripada yang saya tahu. Ibaratnya, saya tahu sekaki, dia tahu di atas kepala," kata Ahok, Kamis malam.

"Saya juga kaget-kaget juga, dikasih tahu penelitian ini ada fraud apa, ada penyimpangan transfer seperti apa, dia (Kejagung) jelasin," sambungnya.

Baca Juga: Usai Diperiksa Kejagung, Ahok: Intinya Saya Mau Membantu

Eks Gubernur DKI Jakarta itu mengaku pengetahuannya soal PT Pertamina Patra Niaga tidak sampai sejauh itu lantaran dirinya saat itu hanya sebagai Komisaris Utama Pertamina.

Posisi tersebut, kata ia, hanya bisa memonitor lewat Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP).

"Karena ini subholding ya, saya tidak bisa sampai ke operasional. Saya cuma sampai memeriksa, kita itu hanya memonitoring dari RKAP, itu kan untung-rugi, untung-rugi," jelasnya.

Jadi kebetulan, kata Ahok, saat ia menjabat sebagai Komisaris Utama, kinerja Pertamina dirasa selalu bagus.

"Jadi kita tidak tahu di bawah ada apa, saya tidak tahu," tegansya.

Dalam kesempatan itu, Ahok menjelaskan, selama pemeriksaan, ia hanya menyampaikan terkait agenda rapat yang telah terekam dan tercatat. 

"Saya cuma sampaikan agenda rapat kita terekam, tercatat, silakan di Kejagung untuk meminta dari Pertamina," ungkapnya.

Baca Juga: Ahok Siap Beri Data Terkait Dugaan Korupsi di Pertamina ke Kejaksaan: kalau Diminta, Kita Kasih

Ahok dijadwalkan diperiksa Kejagung Kamis pagi sekitar pukul 10.00 WIB. Namun, Ahok tiba di Gedung Bundar pada pukul 08.23 WIB menggunakan batik coklat.

Ia mengaku membawa sejumlah data rapat selama dirinya menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina.

Ahok juga menuturkan, dirinya siap memberikan data-data rapat di Pertamina selama dirinya menjabat sebagai Komisaris Utama.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x