Kompas TV nasional peristiwa

[FULL] Pantauan Harga dan Stok Elpiji 3 KG dari Pangkalan hingga Pengecer di Samarinda dan Grobogan

Kompas.tv - 17 Februari 2025, 13:52 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

KOMPAS.TV - Meski sebelumnya Pertamina telah melebihi kuota pendistribusian elpiji tiga kilogram di Samarinda, Kalimantan Timur, sejumlah pengecer masih sulit mendapatkan elpiji.

Para pengecer di Samarinda bilang sudah seminggu ini hanya mendapat 2 kali pengantaran dengan jumlah terbatas. Mereka membeli dengan harga bervariasi mulai dari 25 ribu hingga 28 ribu rupiah, lalu dijual kembali dengan harga 30 ribu hingga 35 ribu rupiah per tabung.

Sejumlah warga juga masih kesulitan mendapatkan gas 3 kilogram. Kalaupun ada, harga elpiji bisa mencapai 39 ribu rupiah per tabungnya.

Sementara itu, kelangkaan elpiji 3 kilogram yang terjadi sejak sepekan di Grobogan, Jawa Tengah, kini berangsur normal. Khususnya untuk ketersediaan elpiji 3 kilogram di wilayah Purwodadi.

Dari pantauan di pangkalan LPG Pusporoso di Kecamatan Purwodadi, Grobogan, stok mulai berangsur normal. Pemilik pangkalan mengaku sebelumnya sempat terjadi keterlambatan pengiriman stok elpiji 3 kilogram ke pangkalan.

Namun saat ini pengiriman stok mulai berangsur normal, hanya keterlambatan waktu saja yang biasanya tiba pada siang hari baru sampai di pangkalan malam hari.

Baca Juga: Elpiji 3 KG Masih Langka di Blora, Pengecer Sebut Tak Dapat Stok dari Pangkalan

#elpiji3kg #hargaelpiji #pemerintah

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x