JAKARTA, KOMPAS.TV – Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menyinggung sosok yang ingin tiga periode dan penggunaan aparat penegak hukum sebagai alat intimidasi.
Hal ini disampaikan Hasto dalam keterangannya usai ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK pada Kamis (26/12/2024).
Hasto menceritakan sikap Bung Karno bahwa penjara adalah jalan pengorbanan untuk memperjuangkan cita-cita luhur.
"Ketika muncul berbagai intimidasi agar tidak dilakukan pemecatan terhadap sosok yang memiliki ambisi kekuasaan sehingga konstitusi pun sepertinya mau dilanggar dengan perpanjangan masa jabatan tiga periode, ataupun perpanjangan masa jabatan itu, maka demi konstitusi Ibu Mega kokoh berdiri menjaga demokrasi," tutur Hasto.
Video Editor: Joshua
#hasto #tigaperiode #harunmasiku
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.