JAWA BARAT, KOMPAS.TV - Menteri Perdagangan, Budi Santoso menegaskan bahwa harga sembako tetap normal menjelang libur Natal dan Tahun Baru.
Dalam kunjungannya ke Medan, Sumatera Utara, Budi memantau langsung harga bahan pokok di wilayah tersebut.
Ia mengakui adanya kenaikan harga cabai, tetapi memastikan harga cabai masih berada di bawah harga eceran tertinggi, yakni sekitar Rp40.000 per kilogram.
Sementara itu, harga telur saat ini mencapai Rp28.000 per kilogram, dan minyak goreng merek Minyakita dibanderol Rp15.700 per liter.
#sembako #mendag #harganaik #ppn12persen
Baca Juga: Insentif PPN 12 Persen Hanya 2 Bulan, Cukupkah Untuk Antisipasi Dampak Negatif?
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.