JAKARTA, KOMPAS.TV – Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan, Miftah Maulana Habiburrahman, meminta maaf kepada pedagang es teh yang sebelumnya dihina.
“Dengan kerendahan hati, saya meminta maaf atas kekhilafan saya. Saya memang sering bercanda dengan siapa pun,” ujar Gus Miftah dalam keterangan video yang didapat tim KompasTV pada Rabu (4/12/2024).
Gus Miftah juga mengaku ditegur oleh Sekretariat Kabinet, Teddy Indra Wijaya, untuk lebih berhati-hati saat berpidato di depan masyarakat umum.
Sebelumnya, Gus Miftah tampak menghina seorang pedagang es teh saat mengisi pengajian di Magelang pada Rabu (20/11/2024).
Video tersebut menuai kecaman dari warganet di berbagai media sosial.
Video Editor: Laurensius Galih
#gusmiftah #pedagang #mintamaaf
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.