AS, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo bertemu Presiden Amerika Serikat, Joe Biden di Gedung Putih Washington DC pada Selasa (12/11/2024) sore waktu setempat.
Presiden Prabowo diterima langsung oleh Presiden Joe Biden dan melangsungkan pertemuan secara tertutup selama 1 jam.
Pertemuan Prabowo dan Joe Biden membahas sejumlah isu global, diantaranya kondisi di Gaza dan Laut China Selatan.
Dalam kunjungan ini, Presiden Prabowo ditemani Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.
Kedua presiden menegaskan komitemen untuk memperkuat hubungan diplomatis Indonesia - AS yang sudah mencapai 75 tahun.
Baca Juga: Temui Investor dalam 'the US Indonesia Society,' Presiden Prabowo: Tak Toleransi Korupsi!
#prabowo #joebiden #gedungputih #as
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.