JAKARTA, KOMPAS.TV – Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Yasonna Laoly menanggapi hasil survei Litbang Kompas terkait elektabilitas kandidat di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.
Menurut Yasonna, hasil survei Litbang Kompas mengindikasikan tren yang sangat baik untuk pasangan Pramono Anung-Rano Karno.
“Ada indikasi itu dan ini nampaknya trennya sangat baik ya, dan kita tahu benar bahwa survei Litbang Kompas salah satu yang sangat kredibel,” tuturnya, Selasa (5/11/2024), dikutip dari laporan jurnalsi Kompas TV, Achi dan Juned.
“Kemarin ada juga survei yang akhirnya di apa ya? Saya tidak perlu menyebutkan namanya, diperingati oleh Persepi,” imbuhnya.
Baca Juga: Kata Analis Politik Soal Survei Litbang Kompas, Pramono-Rano Kejar Elektabilitas RK-Suswono
Ia menambahkan, hasil survei tersebut menunjukkan setiap survei harus memenuhi metodologi yang benar.
“Ini menunjukkan bahwa setiap survei itu harus betul-betul memenuhi metodologi yang benar dan baik. Sepanjang pengetahuan saya, saya juga paham dengan metodologi survei Kompas itu dari dulu menjaga betul-betul kredibilitasnya,” bebernya.
“Survei Litbang Kompas itu betul-betul tidak mungkin diintervensi, dia menjaga betul kredibilitasnya,” tegasnya.
Hasil survei Litbang Kompas, lanjut Yasonna, menunjukkan trend pasangan Cagub-Cawagub Jakarta nomor urut 3, Pramono-Rano betul-betul mendapat respon yang sangat positif dari masyarakat Jakarta.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.