Kompas TV nasional hukum

Polisi Ungkap Identitas Remaja yang Lompat dari Rooftop di Mall Bekasi

Kompas.tv - 25 Oktober 2024, 18:46 WIB
polisi-ungkap-identitas-remaja-yang-lompat-dari-rooftop-di-mall-bekasi
Ilustrasi bunuh diri (Sumber: Msw.usc.edu)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Identitas  remaja yang  melompat dari rooftop sebuah mall kawasan kecamatan Bekasi Selatan, kota Bekasi terungkap.

Kapolsek Bekasi Selatan, Kompol Untung Riswaji mengatakan pengungkapan tersebut terjadi usai pihak keluarga dari remaja tersebut mendatangi kantor tempatnya bertugas.

“Pihak keluarga korban datang ke kantor kami (Polsek Bekasi Selatan) lalu kami interogasi dan infonya kalau korban berinisial AM (18) adalah warga Jatiasih, kota Bekasi,” kata Untung, Jumat (25/10/2024) mengutip Wartakotalive.

Untung menjelaskan keluarga AM sebelumnya datang pada Kamis (24/10/2024) sekira pukul 20.10 WIB setelah mengetahui informasi adanya seorang remaja tanpa identitas meloncat dari rooftop sebuah Mal melalui pemberitaan di internet.

Baca Juga: Respons KPK soal Kejagung Tangkap 3 Hakim Kasus Ronald Tannur

Selanjutnya pihak keluarga AM mendatangi Polsek Bekasi Selatan guna dilakukan interogasi.

Usai interogasi dilakukan, pihak kepolisian kemudian mempersiapkan kelengkapan administrasi guna pemeriksaan jenazah ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kota Bekasi yang diketahui sebagai tempat sementara jenazah ditempatkan.

“Selain dari berita media, ada salah satu keluarga yang bekerja di RSUD kota Bekasi, sorenya itu keluarga saudara mengecek dan benar, datang keluarganya, datang kakaknya, dan disusul oleh kedua orang tuanya ke polsek, akhirnya jenazah dibawa keluarga sekira jam 22.00 WIB,” jelasnya.

Diketahui sehelumnya, Untung bersama jajarannya sempat kesulitan mengetahui identitas korban.

Guna mengungkap identitas tersebut, pihaknya mendatangi sejumlah sekolah tingkat SMP dan SMA negeri di wilayah Bekasi Selatan.

"Untuk (sekolah) negeri hampir semuanya, karena malam itu juga Bimaspol saya kerahkan ke sekolah-sekolah, kroscek-kroscek," ucap Untung, Kamis (24/10/2024).

Untung menyampaikan selain mendatangi sekolah di wilayah hukumnya, pihaknya juga berkoordinasi dengan 11 polsek lain di bawah naungan Polres Metro Bekasi Kota guna membantu mengroscek ke seluruh sekolah.

"Kemarin sudah saya minta bantuan teman-teman di polsek untuk memberitahukan kejadiannya, apabila memang ada anak atau orang tua yang kehilangan anaknya atau belum pulang, masih menunggu saya," lugasnya..

Baca Juga: [FULL] Pakar Usut Tuntas Tersangka Lain di Kasus Vonis Bebas Anak Eks Anggota DPR Ronald Tannur

Untung memaparkan alasan pihaknya kesulitan mencari identitas korban lantaran tidak ditemukan identitas ataupun bukti relevan di lokasi kejadian saat peristiwa berlangsung pada Selasa (22/10/2024).


 

Bahkan pihak keluarga dari jenazah tersebut belum juga ada yang datang menemui pihaknya.

Disclaimer: Berita ini tidak ditujukan untuk menginspirasi tindakan bunuh diri. Jika Anda atau orang terdekat memiliki permasalahan yang sama atau kurang lebih sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Terbuka dan meminta pertolongan ke layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x