Kompas TV nasional peristiwa

Dahnil: Prabowo Tegaskan Menteri-menterinya Harus Bebas dari Perilaku Berburu Rente

Kompas.tv - 17 Oktober 2024, 10:12 WIB
dahnil-prabowo-tegaskan-menteri-menterinya-harus-bebas-dari-perilaku-berburu-rente
Presiden Terpilih Prabowo Subianto konferensi pers usai menerima sejumlah tokoh di Kertanegara Nomor 4, Jakarta, Senin (14/10/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden terpilih Prabowo Subianto menegaskan kepada para calon menteri untuk tidak berburu rente dalam menjalankan tugasnya. Bahkan sejak awal, Prabowo sudah memberikan penegasan kepada partai politik agar kader yang diusulkan sebagai menteri tidak dibebani tugas untuk mencari dana untuk parpol.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak terkait dengan tema antikorupsi yang menjadi materi dalam pembekalan hari pertama di Hambalang.

“Ketika Bapak Prabowo menerima calon-calon menteri dari para ketua-ketua umum partai salah satu pesan penting yang disampaikan Pak Prabowo itu adalah, Pak Prabowo ingin memastikan menteri yang dititipkan atau diajukan partai itu tidak ditugaskan untuk mengakumulasikan dana partai melalui tugas-tugas di Kementerian dan sebagainya,” ucap Dahnil dalam dialog Sapa Indonesia Pagi Kompas TV, Kamis (17/10/2024).

Baca Juga: Ternyata, Budi Gunawan Ikuti Pembekalan Calon Menteri Kabinet Prabowo Gibran di Hambalang Bogor

“Jadi mereka harus bebas dari perilaku atau berburu rente (mencari keuntunga), tugas-tugas mereka sebagai pembantu Pak Prabowo, itu yang ingin dipastikan Pak Prabowo,” tambah Dahni.

Sebab menurut Prabowo, kata Dahnil, syarat utama kemajuan pemerintahan adalah institusi yang inklulsif.

“Artinya dia juga membuka ruang bagi partisipasi publik di satu sisi, di sisi lain dia memiliki transparansi dan akuntabilitas yang kuat, artinya sikap anti korupsi menjadi salah satu syarat pertama dan utama dalam mengakselerasi agenda pembangunan Indonesia di 5 tahun kedepan,” ujar Dahnil.

Baca Juga: Kalah dari China, Jokowi Minta Timnas Indonesia Tetap Semangat: Kita Masih Memiliki Peluang Besar

“Jadi wanti-wanti ini serius disampaikan Pak Prabowo, bahkan banyak kata-kata yang agak bombastis, misalnya akan saya kejar sampai ke Antariksa.  Pesan yang kuat yang ingin disampaikan Pak Prabowo kepada para menterinya, para pembantunya pun demikian dengan Masyarakat,” tambahnya.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Omset Penjualan Parcel Menurun

18 Desember 2024, 14:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x