Kompas TV nasional berita kompas tv

Warga Cilincing Terpapar Polusi Udara Asap Limbah Peleburan Timah

Kompas.tv - 14 September 2019, 12:10 WIB

Sejumlah orangtua yang menyekolahkan anaknya di SDN 07 Cilincing, Jakarta Utara khawatir anak mereka ikut terpapar polusi udara akibat asap dari industri rumah tangga pembakaran arang dan peleburan timah sekitar sekolah.

Para orangtua mengkhawatirkan kondisi ini karena anak mereka cukup sering terserang batuk sehingga terpaksa tidak masuk sekolah. Bahkan para orangtua juga ikut merasakan pedihnya asap hingga menyengat di hidung dan mata mereka saat harus antar-jemput anak mereka sekolah.

Pada tahun 2018, Lurah Cilincing mencatat setidaknya ada 18 lapak pembakaran batok kelapa dan 2 lapak peleburan timah yang lokasinya berdekatan dengan sekolah ini. Pemerintah setempat mengaku sudah beberapa kali melakukan mediasi dengan pemilik usaha sejak 4 tahun lalu namun belum membuahkan solusi.

#SDN07Cilincing #PembakaranArang #PeleburanTimah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x