Kompas TV nasional peristiwa

Di Deli Serdang, Jokowi Pamitan kepada Masyarakat: Mohon Maaf kalau Ada Policy yang Kurang Berkenan

Kompas.tv - 10 September 2024, 13:56 WIB
di-deli-serdang-jokowi-pamitan-kepada-masyarakat-mohon-maaf-kalau-ada-policy-yang-kurang-berkenan
Presiden Jokowi saat menyampaikan keterangan pers usai meninjau Pasar Delimas Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa (10/9/2024). Jokowi mengaku sudah berpamitan kepada masyarakat Deli Serdang menjelang purnatugas pada Oktober 2024. (Sumber: Tangkapan layar video YouTube Sekretariat Presiden)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

DELI SERDANG, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah berpamitan kepada masyarakat Deli Serdang, Sumatera Utara, menjelang purnatugas pada Oktober 2024.

Hal tersebut diungkapkan Jokowi usai meninjau Pasar Delimas Lubuk Pakam, Deli Serdang, Selasa (10/9/2024). 

"Pamit saja, saya kan satu setengah bulan lagi sudah tidak menjabat sebagai presiden," kata Jokowi kepada wartawan usai meninjau Pasar Delimas Lubuk Pakam, dikutip dari video YouTube Sekretariat Presiden.

Kepala Negara mengaku saat berpamitan, dirinya juga menyampaikan permohonan maaf jika selama dua periode kepemimpinannya terdapat kebijakan-kebijakan yang kurang berkenan di hati masyarakat.

"Pamit pada masyarakat mohon maaf kalau ada policy-policy (kebijakan-kebijakan) yang kurang berkenan," ujarnya.

Baca Juga: Jokowi Sebut Tak Full Ngantor di IKN: Saya Muter ke Semua Daerah

Sebelumnya, Jokowi juga menyempatkan diri untuk berpamitan kepada masyarakat di sela-sela kunjungannya di Pasar Soponyono, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (6/9) pekan lalu.

Melalui pengeras suara, Jokowi menyampaikan masa jabatannya akan berakhir pada 20 Oktober 2024. 

"Karena nanti bulan depan tanggal 20 Oktober saya purnatugas, saya mohon pamit," ujar Jokowi.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat jika ada hal-hal yang kurang berkenan selama ia memimpin Indonesia.

"Saya ingin mohon pamit dan mohon maaf, pangapunten (mohon maaf) kalau ada hal-hal yang kurang berkenan di hati bapak, ibu semuanya. Saya rasa itu, terima kasih," ucapnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Pamit dan Minta Maaf ke Warga Saat Cek Harga Sembako di Pasar Soponyono


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x