Kompas TV nasional politik

Jokowi: Setelah Dilantik Prabowo Milik Rakyat Indonesia, Bukan Hanya Milik Gerindra

Kompas.tv - 1 September 2024, 07:45 WIB
jokowi-setelah-dilantik-prabowo-milik-rakyat-indonesia-bukan-hanya-milik-gerindra
Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi saat pidato dalam acara Apel Kader sekaligus Penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) malam. (Sumber: KOMPAS.com / IRFAN KAMIL )
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta kepada seluruh kader Partai Gerindra harus bersedia menyerahkan Ketua Umum Prabowo Subianto kepada rakyat Indonesia.

Jokowi menekankan persoalan rasa memiliki ini harus menjadi perhatian penting.

Sebab, setelah pelantikan pada 20 Oktober 2024 mendatang, Prabowo Subianto sudah menjadi milik seluruh rakyat Indonesia, dan bukan lagi hanya milik partai Gerindra.

"Begitu dilantik, Bapak Prabowo akan menjadi milik seluruh rakyat Indonesia. Seluruh rakyat Indonesia dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote, bukan hanya milik Partai Gerindra. Hati-hati mengenai ini," ujar Jokowi dalam sambutannya di Rapimnas Partai Gerindra, Sabtu (31/8/2024). Dikutip dari channel YouTube KompasTV.

Lebih lanjut Jokowi meyakini kepemimpinan Prabowo bisa membawa keberlanjutan pembangunan di Indonesia.

Baca Juga: [FULL] Pidato Jokowi di Rapimnas Gerindra: Prabowo Subianto Sangat Spesial

Jokowi juga percaya Prabowo bisa membuka jalan untuk mewujudkan cita-cita seluruh rakyat, membawa Indonesia maju, Indonesia emas di 2045.

Ia menjelaskan keberlanjutan penting dilakukan, baik dalam program kerakyatan, pembangunan infrastruktur dan Sumber Daya Manusia, keberlanjutan hilirasi industri, IKN, dan ekonomi hijau.

Sebab, dengan adanya keberlanjutan bangsa ini tidak habis waktu. Tidak habis energi dan sumber daya hanya untuk berganti arah, program, berganti haluan di setiap kepemimpinan.

"Hanya seorang yang berjiwa patriot, yang sangat mencintai NKRI yang tidak mementingkan ego pribadi, yang tidak mengenal kata menyerah. Karena tadi beliau menyampaikan sendiri dua kali kalah dengan Jokowi. Dan yang bisa melanjutkannya itu semua ada di Bapak Prabowo Subianto," ujar Jokowi.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x