Kompas TV nasional peristiwa

Prakiraan Cuaca Indonesia 30 Agustus 2024: 13 Wilayah Berpotensi Diguyur Hujan Lebat

Kompas.tv - 30 Agustus 2024, 05:00 WIB
prakiraan-cuaca-indonesia-30-agustus-2024-13-wilayah-berpotensi-diguyur-hujan-lebat
Ilustrasi hujan. (Sumber: Freepik)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), beberapa wilayah Indonesia akan diguyur hujan pada Jumat (30/8).

Dikutip dari situs meteo.bmkg.go.id, wilayah yang berpotensi diguyur hujan adalah Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tenggara.

Sedangkan daerah potensi hujan sedang di antaranya Aceh, Riau, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung dan Jawa Barat.

Daerah dengan potensi hujan ringan:

  • Sumatera Barat
  • Jambi
  • Kepulauan Riau
  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Banten
  • DKI Jakarta
  • Jawa Tengah
  • D.I Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Bali
  • Nusa Tenggara Barat
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Tenggara

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru PT Indofood Sukses Makmur Tbk, Begini Cara Daftarnya

Daerah dengan potensi hujan sedang:

  • Aceh
  • Riau
  • Sumatera Selatan
  • Bengkulu
  • Lampung
  • Jawa Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Kalimantan Timur
  • Papua Barat

Daerah dengan potensi hujan lebat:

  • Aceh
  • Kalimantan Selatan
  • Kalimantan Timur
  • Maluku
  • Maluku Utara
  • Papua
  • Papua Barat
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Utara
  • Sumatera Barat
  • Sumatera Utara

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG 30 Agustus: 14 Wilayah Waspada Dampak Hujan Lebat


 

 




Sumber : Kompas TV, BMKG




BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Pedagang Pernak Pernik Maulid

14 September 2024, 16:34 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x