Kompas TV nasional politik

Media Asing Heran dengan Langkah PDI-P Usung Pramono Bukan Anies dalam Pilgub Jakarta 2024

Kompas.tv - 29 Agustus 2024, 09:26 WIB
media-asing-heran-dengan-langkah-pdi-p-usung-pramono-bukan-anies-dalam-pilgub-jakarta-2024
Foto arsip. Presiden Joko Widodo dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung pada Oktober 2015.  (Sumber: Setkab.go.id)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Keputusan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dalam Pilkada Jakarta 2024 telah memicu keheranan di kalangan media internasional. Beberapa diantaranya seperti The Star, Reuters, dan The Straits Times mengungkapkan keterkejutan mereka atas langkah partai terbesar di Indonesia dengan mencalonkan Pramono Anung, bukan Anies Baswedan yang sebelumnya dianggap sebagai kandidat favorit.

Reuters, dalam artikelnya berjudul "Indonesia's largest party backs minister for Jakarta governor, sidelining favourite", secara eksplisit menyatakan kebingungannya dengan langkah PDI-P untuk mengangkat Pramono Anung dan tidak memilih Anies yang dianggap sebagai gubernur "populer".

"Namun, PDI-P pada hari Rabu malah mencalonkan sekretaris kabinet Pramono Anung sebagai kandidatnya, yang menurutnya karena pengalaman politiknya yang luas," tulis Reuters.

"Tidak disebutkan mengapa mereka memutuskan untuk tidak mendukung Anies, mantan gubernur kota yang populer dari tahun 2017-2022 dan kandidat yang kalah dalam pemilihan presiden tahun ini," lanjutnya.

Keheranan Reuters semakin diperkuat dengan fakta yang menampilkan terkait survei Anies yang tinggi.

"Survei terkini, termasuk bulan ini, menunjukkan Anies unggul 8 poin dalam kontes Jakarta."

Media ini melanjutkan, Anies yang dikenal sebagai kritikus vokal pemerintah, sebelumnya diprediksi akan mendapat dukungan dari PDI-P. 

Baca Juga: Hari Terakhir Pendaftaran Calon Gubernur Jakarta 2024, Bagaimana Nasib Anies?

"Beberapa hari sebelumnya, terjadi protes besar-besaran terhadap upaya revisi undang-undang pemilu yang dianggap menguntungkan putra bungsu Presiden Joko Widodo dan berpotensi menyingkirkan Anies dari persaingan," lanjutnya.

Sementara The Star dari Malaysia juga mengekspresikan keterkejutannya dalam artikel berjudul "PDI-P picks Jokowi's cabinet secretary for Jakarta governor race".




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x