Kompas TV nasional politik

AHY Sebut SBY Tak Hadiri Upacara HUT ke-79 RI di IKN

Kompas.tv - 12 Agustus 2024, 14:43 WIB
ahy-sebut-sby-tak-hadiri-upacara-hut-ke-79-ri-di-ikn
(Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Gading Persada
(Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak bisa menghadiri kegiatan upacara perayaan HUT ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 mendatang. 

AHY menjelaskan, ayahnya tak bisa datang ke IKN karena sudah memiliki agenda yang telah dijadwalkan di Pacitan Jawa Timur pada hari yang sama.

"Beliau sudah ada apa namanya, kegiatan yang direncanakan jauh-jauh hari juga. Upacaranya di Pacitan, di kampung halaman," kata AHY di Istana Garuda, IKN, Kalimantan Timur, Senin (12/8/2024), seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Momen Basuki Hadimuljono "Absen" Menteri yang Baru Pertama Kali ke IKN

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan pihaknya akan mengundang Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri untuk menghadiri upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Undangan, jadi nanti mantan presiden akan diundang untuk hadir di upacara detik-detik proklamasi di IKN,” ucap Pratikno di Jakarta, Selasa (6/8/2024).

Sementara untuk mantan wakil presiden, lanjutnya, akan diundang hadir untuk peringatan HUT ke-79 RI di Istana Merdeka, Jakarta.

“Sedangkan mantan wapres itu diundang hadir di Istana Merdeka,” ujarnya.

Ketika ditanya apakah pihak istana sudah mendapatkan konfirmasi kehadiran dari Megawati dan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, dia mengaku belum mengetahuinya.

Baca Juga: MenPANRB Azwar Anas Ungkap Seluruh Menteri Kabinet akan Pindah ke IKN

Sebab, kata dia, undangan untuk upacara HUT ke-79 RI di IKN baru akan dikirim.

“Kami belum anu (tahu) ya, karena proses undangan juga masih (dikerjakan), akan segera dikirim. Kami akan cek dan konfirmasi,” kata Pratikno.


 




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x