Kompas TV nasional peristiwa

Momen Basuki Hadimuljono "Absen" Menteri yang Baru Pertama Kali ke IKN

Kompas.tv - 12 Agustus 2024, 14:15 WIB
momen-basuki-hadimuljono-absen-menteri-yang-baru-pertama-kali-ke-ikn
Para menteri Kabinet Indonesia Maju berfoto bersama di area embung Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, Senin. (Sumber: Kompas.tv/Ant/Mentari Dwi Gayati)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

NUSANTARA, KOMPAS.TV - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sekaligus Plt Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono berkelakar saat menyambut kunjungan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur, Senin (12/8/2024) sebelum rapat paripurna perdana yang dipimpin Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Garuda IKN.

Basuki memulai interaksi dengan menjelaskan fungsi embung di area IKN sebagai penampung cadangan air.

Kemudian, ia berinisiatif untuk "mengabsen" rekan-rekan menterinya yang baru pertama kali menginjakkan kaki di lokasi pembangunan ibu kota baru tersebut.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, mengaku bahwa ini adalah kunjungan pertamanya ke IKN.

"Saya baru pertama kali, Pak. Ini pertama kalinya," ujar Erick dikutip dari Antara.

Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, juga menyatakan bahwa ini adalah kunjungan perdananya ke IKN. Basuki kemudian menanyakan impresi Sakti terhadap proyek pembangunan ibu kota baru tersebut.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Sakti menyampaikan bahwa imajinasinya tentang IKN menurutnya positif.

Baca Juga: Dilema Nelayan Tradisional Penajam Paser Utara di Tengah Pembangunan IKN

"Luar biasa imajinasinya, sih. Keren udah. Karena kita percaya sama Pak Basuki. Soalnya kita mau ketemu Pak Basuki aja susah. Yakin pak," tutur Sakti.

Melanjutkan interaksi ringan ini, Basuki kembali bertanya dengan nada bercanda, "Kok tega-teganya Bapak baru pertama kali ini ke sini?"




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x