Prosesi lontar jumrah di kawasan Mina, Mekkah, Arab Saudi disambut hujan deras. Hujan deras yang jarang terjadi di kawasan Mina ini, menjadi berkah bagi jemaah haji.
Hujan deras menyambut jemaah haji yang akan melaksanakan prosesi lontar jumrah pada Senin (12/7) di kawasan Mina, Mekkah. Hujan deras juga disertai dengan angin kencang.
Meski hujan deras dan angin kencang melanda kawasan Mina, kondisi sejumlah jemaah haji terpantau aman. Hujan deras di Mina sendiri merupakan hal yang jarang terjadi, terlebih pada musim panas, seperti saat ini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.