Kompas TV nasional peristiwa

Megawati Minta Penyidik Rossa Menghadapnya, Begini Respons KPK

Kompas.tv - 9 Juli 2024, 07:57 WIB
megawati-minta-penyidik-rossa-menghadapnya-begini-respons-kpk
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata saat menyampaikan keterangan pers di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (12/6/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tanggapi permintaan Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri kepada penyidik KPK AKBP Rossa Purbo Bekti untuk menghadap dirinya.

Menyikapi hal tersebut, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menegaskan tidak akan menjawab permintaan Megawati Soekarnoputri.

“Saya tidak akan menjawab terkait persoalan itu,” ucap Alexander Marwata di Gedung Merah Putih KPK, Senin (8/7/2024).

Dilansir dari Kompas.com, Megawati Soekarnoputri menantang AKBP Rossa Purbo Bekti yang merupakan penyidik kasus Harun Masiku untuk berani menghadap dirinya.

Baca Juga: Polda Jabar soal Kapan Pegi Setiawan Dibebaskan: Sesegera Mungkin Kami Penuhi Sesuai Putusan Hakim

Pernyataan itu dengan jelas disampaikan Megawati dalam pidatonya di hadapan kader-kader PDIP pada acara pengucapan sumpah janji jabatan pengurus DPP PDI Perjuangan masa bakti 2019-2024, Jumat (5/7/2024).

“Saya berani kalau umpamanya suruh datang (oleh) Rossa, ngadepin aku,” kata Megawati.

Megawati lebih lanjut pun mengungkapkan tentang sejarah pendirian KPK yang dibentuk pada masa dirinya menjabat sebagai Presiden kelima RI. Sementara Rossa yang berpangkap AKBP dianggap setara dengan letkol.

Gile, orang KPK yang bikin itu saya. Gile deh. Panggil dia saja, pangkatnya apa? Apa ini, baru letkol saja, belum jenderal,” ucap Megawati.

“Saya panglima tertinggi (saat KPK terbentuk), yang misahin polisi (dari ABRI) itu saya. Keren loh saya ini,” tambahnya.

Baca Juga: Polda Jabar soal Putusan Sidang Praperadilan Pegi Setiawan: Kami Akan Jalankan Semua Keputusan Hakim

Dalam kasus Harun Masiku, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menjadi pihak yang diperiksa oleh KPK sebagai saksi. Dalam pemeriksaan yang dilakukan, KPK menyita ponsel, buku catatan Hasto yang diklaim berisi informasi internal partai di dalamnya.

Megawati dalam kesempatan tersebut pun meminta kepada Hasto Kristiyanto untuk tidak takut menghadapi pemanggilan penegak hukum.

Lebih dari itu, Megawati juga menantang awak media menulis soal tantangannya kepada Rossa.

“Enak aja, memangnya siapa dia? Hehe, betul enggal? Lho iya orang dia manusia juga,” ujar Megawati.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x