Kompas TV nasional rumah pemilu

Sekjen Gerindra: Prabowo Sudah Kantongi Sosok yang Diusung di Pilkada Jawa Tengah

Kompas.tv - 29 Juni 2024, 06:20 WIB
sekjen-gerindra-prabowo-sudah-kantongi-sosok-yang-diusung-di-pilkada-jawa-tengah
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani. Menurutnya, Prabowo Subianto selaku Ketua Umum Gerindra sudah memilih sosok yang akan diusung dalam Pilkada Jawa Tengah 2024. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, ketua umumnya, Prabowo Subianto sudah memilih sosok yang akan diusung dalam Pilkada Jawa Tengah 2024. 

Ia menjelaskan, kini nama yang muncul di dalam internalnya ialah Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Lufhfi dan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah Sudaryono.

"Ya Jateng nama yang mencuat ada Pak Ahmad Luthfi, ada juga Pak Daryono. Dua-duanya sedang kita pelajari, tetapi Pak Prabowo sudah punya kantong di sini," kata Muzani Istana Kepresidenan, Jumat (28/6/2024).

Baca Juga: Ini Kata Bambang Pacul soal Sosok yang Diusung PDIP di Pilkada Jawa Tengah

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah (Jateng) memastikan tak ada yang maju dari jalur independen atau perseorangan pada Pilkada Serentak 2024.

Hal itu diketahui hingga batas pendaftaran 12 Mei 2024 tak ada yang menyerahkan berkas sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur. 

"Pada Sistem Informasi Pencalonan (Silon) Pilkada Cagub-cawagub Jateng tidak ada pengajuan dukungan dari perseorangan," kata Ketua KPU Jateng Handi Tri Ujiono seperti dikutip dari TribunJateng, Senin (13/5).

Handi menjelaskan, setidaknya persyaratan yang harus dipenuhi adalah mendapatkan dukungan sekitar 1,8 juta. 

Baca Juga: NasDem soal Jokowi Disebut Cawe-Cawe Pilkada Jakarta: Terlalu Konspiratif

"Sampai batas waktu yang ditentukan juga tidak ada yang menyerahkan syarat dukungan tersebut," ujarnya.


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x