Kompas TV nasional peristiwa

Analisis Dinamika Atmosfer BMKG: Waspada Kekeringan Meteorologis

Kompas.tv - 27 Juni 2024, 11:54 WIB
analisis-dinamika-atmosfer-bmkg-waspada-kekeringan-meteorologis
Ilustrasi: logo BMKG. (Sumber: BMKG)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam Analisis Dinamika Atmosfer Dasarian II Juni 2024 yang dirilis 22 Juni 2024, BMKG mengungkapkan, sebanyak 44% atau 309 Zona Musim (ZOM) telah memasuki musim kemarau 2024.

Sementara 40% atau 277 ZOM mengalami musim hujan, sedangkan 16% atau 113 ZOM lainnya mengalami tipe 1 musim.

"ZOM yang diprediksi akan masuk musim kemarau pada periode Juni III - Juli II 2024 adalah sebagian besar Pulau Sumatra, sebagian Banten, sebagian Jawa Barat, sebagian Jawa Tengah, sebagian Kalimantan Barat, sebagian Kalimantan Selatan, sebagian Kalimantan Timur, sebagian Sulawesi Selatan, sebagian Sulawesi Tenggara dan sebagian Maluku dan Papua," sebut BMKG pada (22/6).

Berdasarkan pemutakhiran tanggal 20 Juni 2024 yang berlaku untuk Dasarian III Juni 2024, BMKG pun mengeluarkan peringatan dini kekeringan meteorologis.

Pada periode Juni III hingga Juli II 2024, BMKG menyampaikan curah hujan umumnya diprediksi berada pada kriteria rendah hingga menengah (0-150 mm/dasarian). Wilayah yang diprediksi mengalami curah hujan kategori rendah (<50 mm/dasarian) adalah sebagai berikut:

Juni III 2024

  • Sebagian besar Pulau Sumatra
  • Sebagian besar Jawa
  • Bali, NTB, dan NTT
  • Sebagian Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan
  • Sebagian Kalimantan Utara
  • Sebagian Sulawesi Utara, Gorontalo, sebagian Sulawesi Tengah, sebagian Sulawesi Barat, sebagian Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara
  • Sebagian Maluku
  • Sebagian Papua Barat, Papua, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan

Baca Juga: Hampir Sepekan Krisis Air Bersih di Gili Trawangan, Warga Berjibaku Cari Sumber Alternatif

Juli I 2024

  • Sebagian besar Pulau Sumatra
  • Sebagian besar Jawa
  • Bali, NTB, dan sebagian NTT
  • Sebagian Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah
  • Sebagian Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, sebagian Sulawesi Selatan, dan sebagian Sulawesi Tenggara
  • Sebagian Maluku
  • Sebagian Papua Barat, Papua, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan

Juli II 2024

  • Sebagian besar Pulau Sumatra
  • Sebagian besar Jawa
  • Bali, NTB, dan sebagian NTT
  • Sebagian Kalimantan Barat, sebagian Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah
  • Sebagian Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, sebagian Sulawesi Selatan, dan sebagian Sulawesi Tenggara
  • Sebagian Maluku Utara dan sebagian Maluku
  • Sebagian Papua Barat, Papua, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan

Prediksi Curah Hujan Kurang dari 100 mm/Bulan untuk Bulan Juli 2024 - Desember 2024

Juli - September 2024

Curah hujan <100 mm/bulan berpeluang tinggi terjadi di:

  • Sebagian Sumatera bagian selatan
  • Sebagian besar Pulau Jawa, Bali, hingga NTT
  • Sebagian Kalimantan Selatan bagian barat dan utara
  • Sebagian Sulawesi Selatan bagian selatan
  • Sebagian Sulawesi Tenggara bagian selatan
  • Sebagian kecil Papua Pegunungan dan Papua Selatan

Oktober 2024

Curah hujan <100 mm/bulan berpeluang tinggi terjadi di:

  • Sebagian Jawa Barat bagian utara
  • Sebagian kecil Jawa Tengah
  • Sebagian besar NTB
  • Sebagian NTT bagian selatan dan tenggara
  • November - Desember 2024:
  • Curah hujan <100 mm/bulan berpeluang kecil untuk terjadi di wilayah Indonesia.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMD PAM Jaya 2024, Umur 30 Tahun Bisa Mendfatar


 



Sumber : Kompas TV, BMKG



BERITA LAINNYA



Close Ads x