Kompas TV nasional politik

Ridwan Kamil Jadi Saingan Kuat Anies di Pilgub Jakarta, PKB: Nanti Kita Lihat Masyarakat yang Nilai

Kompas.tv - 19 Juni 2024, 05:40 WIB
ridwan-kamil-jadi-saingan-kuat-anies-di-pilgub-jakarta-pkb-nanti-kita-lihat-masyarakat-yang-nilai
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Sumber: Instagram @ridwankamil dan Instagram @aniesbaswedan)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil dinilai akan menjadi pesaing kuat Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024. 

Ketua DPP PKB Daniel Johan menilai, tidak masalah jika nantinya Ridwan Kamil (RK) ikut maju di Pilkada Jakarta.

Menurutnya, semakin banyak tokoh maju, akan banyak juga kesempatan bagi warga Jakarta memilih cagub dan cawagub yang cocok memimpin DKI Jakarta lima tahun ke depan. 

Daniel juga menegaskan, pihaknya sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi penantang Anies di Pilkada DKI nanti.

"Kami selalu siap, kita berharap dan menyambut calon-calon yang lain. Tidak masalah, nanti di antara calon apalagi misalkan hadir Pak Anis, hadir Pak RK kan sudah sama-sama pengalaman," ujar Daniel, Selasa (18/6/2024). 

Baca Juga: Pendapat Pengamat Politik Soal Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta, Lawan Anies Baswedan

Lebih lanjut Daniel tidak menilai RK sebagai pesaing kuat bagi Anies.

Menurutnya, Anies maupun Ridwan Kamil punya pengalaman memimpin daerah. 

Perbedaannya, Anies punya pengalaman memimpin DKI Jakarta, sedangkan RK memimpin provinsi tetangga DKI Jakarta yakni Jawa Barat. 

Jika nantinya RK benar-benar maju di Pilkada Jakarta, yang beruntung adalah warga Jakarta. Sebab akan memilih calon gubernur yang punya prestasi, berpengalaman. 

"Jadi gubernur kita lihat mana yang paling terbaik prestasinya, yang paling meningkatkan kesejahteraan masyarakat, yang paling bisa meningkatkan pembangunan kota. Nah kita nanti masyarakat yang akan menilai dan kami siap untuk menilai bersama," ujar Daniel.

Adapun Ridwan Kamil menjadi saingan kuat Anies Baswedan merupakan penilaian dari Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman. 

Baca Juga: Anies Maju Pilkada Jakarta?, Gerindra: RK Akan Unggul

Menurutnya, Ridwan Kamil bisa merupakan sosok baru yang dapat bersaing dengan Anies Baswedan yang sejauh ini belum memutuskan untuk maju di Pilkada Jakarta atau tidak. 

"Kami paham banget situasi (warga) Jakarta yang menginginkan sosok yang baru, kebanyakan begitu," ujarnya. 

"Saya pikir kalau Pak RK itu bisa sangat kompetitif kalau (bersaing) dengan Pak Anies," kata Habiburokhman. 

Sedangkan Anies telah menerima dukungan dari DPW PKB DKI Jakarta untuk diusung sebagai bakal calon gubernur di Pilgub Jakarta 2024. 

Diterimanya dukungan PKB itu menandakan Anies resmi ikut bertarung memperebutkan kursi Jakarta 1. 


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x