Kompas TV nasional sapa indonesia

Setelah Tambak Ikan, Kini Tambak Garam Tercemar Minyak Pertamina

Kompas.tv - 29 Juli 2019, 16:50 WIB

Tambak garam juga turut terdampak kebocoran minyak mentah milik Pertamina di Karawang, Jawa Barat hingga harus menghentikan produksinya. Hal ini menyebabkan sejumlah pekerja di tambak garam harus kehilangan pekerjaannya lantaran kegiatan produksi dihentikan.

Puluhan hektar lahan tambak garam ini sepi aktivitas pasca-tercemarnya bahan baku garam tercemar minyak mentah milik pertamina pemilik memilih tidak panen garamnya karena khawatir garamnya terkontaminasi oleh minyak mentah bocoran dari Pipa Pertamina di tengah Laut Utara Karawang.

Pasalnya dari hasil penelitian limbah minyak Pertamina yang mencemari pantai dan lingkungan masuk dalam kategori limbah B3 atau bahan berbahaya dan beracun atas dasar ini sementara garam tidak dipanen untuk waktu yang belum ditentukan. Padahal bekerja di tambak garam merupakan mata pencaharian utama warga di Karawang, Jawa Barat.

#PipaPertaminaBocor #TambakGaram #Karawang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x