JAKARTA, KOMPAS.TV - DPP Partai Gerindra telah memutuskan untuk mengusung pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak dalam gelaran Pilkada Jawa Timur 2024.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut pihaknya sedang menyiapkan surat rekomendasi untuk keduanya maju dalam pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
"Pada saat ini, DPP Partai Gerindra sedang mempersiapkan surat rekomendasi kepada Bu Khofifah dan Mas Emil Dardak yang pada waktunya nanti kita akan serahkan," kata Dasco di gedung DPR, Jakarta, Senin(20/5/2024).
Baca Juga: PKB Jagokan Kiai Marzuki Lawan Khofifah di Pilgub Jatim 2024
Sebelumnya, Partai Golkar telah resmi menyatakan mengusung pasangan Khofifah-Emil di Pilkada Jawa Timur.
Hal ini ditandai dengan penyerahan surat rekomendasi oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto kepada Khofifah-Emil di Rumah Dinas Menko Perekonomian, Jalan Widya Chandra III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (17/5/2024) malam.
"Kita mengeluarkan surat keputusan untuk mengusung Ibu Khofifah dan Mas Emil di Jawa Timur," ujar Airlangga.
Baca Juga: Dapat Dukungan Buat Pilkada Jatim, Khofifah Bakal Sowan ke PPP
Selain Gerindra dan Golkar, Khofifah-Emil bakal diusung Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Khofifah sendiri mengaku masih menjalin komunikasi dengan partai-partai lain, seperti Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.