Kompas TV nasional politik

Anies Jawab soal PDIP Buka Pintu Maju Pilkada DKI: Menandakan Sama-Sama Peduli Masa Depan Jakarta

Kompas.tv - 7 Mei 2024, 21:51 WIB
anies-jawab-soal-pdip-buka-pintu-maju-pilkada-dki-menandakan-sama-sama-peduli-masa-depan-jakarta
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan didampingi Cawapres Muhaimin Iskandar mengumumkan tugas tim nasional pemenangan Anies-Muhaimin secara resmi telah berakhir, Selasa (30/4/2024). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Anies Baswedan menilai kesempatan yang diberikan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk dirinya maju di Pemilhan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024 menandakan kepedulian terhadap masa depan Jakarta.

Pernyataan Anies tersebut disampaikan di kediamannya, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2024), merespons PDIP yang membuka kesempatan baginya maju di pilkada.

“Saya sangat apresiasi dan buat kami keterbukaan lintas kelompok, lintas partai itu menandakan kita sama-sama peduli tentang masa depan Jakarta,” kata Anies, dikutip Tribunnews.com.

Anies menegaskan bahwa hingga kini dirinya belum memutuskan apakah akan maju atau tidak pada pilkada mendatang.

Baca Juga: PDI-P Cermati Sejumlah Nama Kandidat Calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI, Akui Ahok-Anies Masuk Radar

Ia juga menyebut bahwa banyak yang berspekulasi tentang hal itu, tetapi ia tidak mau berspekulasi.

“Saya belum memutuskan, saya sendiri masih menunggu. Banyak yang berspekulasi, tapi saya enggak mau berspekulasi dulu sekarang,” ucapnya.

Mengenai peluang dirinya berduet dengan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pilgub Jakarta, Anies menegaskan dirinya tidak ingin berspekulasi tentang hal itu.

“Wong mutusin maju aja belum tahu,” kata Anies.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto buka suara mengenai wacana duet Anies Baswedan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam Pilkada Jakarta 2024.


Hasto mengatakan PDIP merupakan partai yang menganut sistem demokrasi, semua usulan datang dari bawah.

Baca Juga: Tidak Ada Foto Jokowi di Kantor DPD PDI-P Sumut, Hasto: Tidak Ada Arahan DPP

"Jadi kita kan partai demokrasi yang berkarakter Indonesia, sehingga nama-nama itu diusulkan dari bawah," kata Hasto di Posko Teuku Umar, Menteng, Jakarta, Senin (6/5/2024) malam.




Sumber : tribunnews.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x