Kompas TV nasional rumah pemilu

Hasil Rekapitulasi KPU: Anies Raih Suara Terbanyak di Jakarta Timur, Dibuntuti Prabowo

Kompas.tv - 6 Maret 2024, 22:06 WIB
hasil-rekapitulasi-kpu-anies-raih-suara-terbanyak-di-jakarta-timur-dibuntuti-prabowo
Kolase foto paslon capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar tercatat meraih suara terbanyak di Kota Jakarta Timur. Hasil tersebut dikonfirmasi lewat rapat pleno rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Rekapitulasi hasil Pemilu 2024 di Jakarta Timur digelar di Luxury Inn Arion Hotel, Rawamangun, Pulogadung, sejak Minggu (3/3/2024) hingga Rabu dini hari (6/3).

"Untuk Pilpres yang meraih suara terbanyak pasangan calon Anies-Muhaimin dengan perolehan suara sebanyak 851.424 suara," kata Ketua KPU Jakarta Timur Tedi Kurnia di Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (6/3).

Baca Juga: Suara PSI di Sirekap Meroket, Saksi Parpol Diminta Lebih Jeli saat Rekapitulasi

"Alhamdulillah Rabu dini hari kita sudah menetapkan rekapitulasi suara tingkat Kota Jaktim. Semua berlangsung kondusif," katanya sebagaimana dikutip Antara.

Tedi menuturkan, paslon Anies-Muhaimin memperoleh 851.424 suara di Jakarta Timur. Anies-Muhaimin unggul tipis dari paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran yang memperoleh 775.067 suara.

Sementara itu, paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 279.868 suara di Jakarta Timur.

Pemilu 2024 yang dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Selain itu, terdapat enam partai politik lokal sebagai peserta yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

Baca Juga: Nasdem Minta Sirekap Diaudit Forensik: Ya karena Banyak Masalah, Mustinya KPU Berinisiatif

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x