Kompas TV nasional politik

Lepas Komut Pertamina Ahok jadi Jurkam Ganjar-Mahfud, Tugasnya Jaring Ahokers di Jakarta

Kompas.tv - 4 Februari 2024, 06:30 WIB
lepas-komut-pertamina-ahok-jadi-jurkam-ganjar-mahfud-tugasnya-jaring-ahokers-di-jakarta
Mantan Komisaris Utama PT Pertamina (persero), Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok hadir dalam kampanye akbar Ganjar-Mahfud bertajuk Konser Salam Metal di GBK, Sabtu (3/2/2024). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Usai mundur dari jabatan komisaris utama PT Pertamina (persero), Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku akan fokus mengkampanyekan Capres dan Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Ahok menjelaskan, daerah yang difokuskan untuk mengkampanyekan Ganjar-Mahfud adalah DKI Jakarta. 

Ahok memang pernah menang dalam Pilkada 2012 DKI Jakarta saat ia menjadi calon wakil gubernur Joko Widodo.

Namun saat Pilkada 2017 DKI Jakarta, Ahok kalah diputaran kedua melawan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. 

Ahok meyakini kehadirannya dalam kampanye-kampanye Ganjar-Mahfud di Jakarta bisa mendongkrak suara.

Apalagi Ahokers, sebutan pendukung Ahok masih tetap solid.

"Saya akan fokus kampanye di Jakarta," ujar Ahok saat kampanye akbar "Konser Salam Metal" di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). 

Baca Juga: Mundur dari Komisaris Utama Pertamina, Ahok Nyatakan Dukung Ganjar-Mahfud

Terpisah, Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menjelaskan, Ahok akan menjadi juru kampanye Ganjar-Mahfud di Jakarta. 

Ganjar optimistis kehadiran Ahok dapat meningkatkan elektabilitasnya di DKI Jakarta. Hal itu lantaran pendukung mantan gubernur DKI Jakarta itu tidak sedikit. 

Ditambah lagi keputusan Ahok melepas jabatan komisaris utama, sejalan dengan gerakan etika yang dilakukan Cawapres Mahfud MD.

"Pak Ahok mungkin berkonsentrasi di Jakarta dan itu akan menambah suara yang ada di Jakarta. Optimistiknya pasti akan muncul, karena Ahokers-nya banyak di sana. Tapi tentu saja, ada peran-peran kawan-kawan yang lain," ujar Ganjar di sela kampanye akbar di GBK. 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x