Kompas TV nasional rumah pemilu

TKN: Kalau Gibran Tak Punya Adab, Buktinya Langsung Salaman dengan Cak Imin dan Mahfud

Kompas.tv - 22 Januari 2024, 19:15 WIB
tkn-kalau-gibran-tak-punya-adab-buktinya-langsung-salaman-dengan-cak-imin-dan-mahfud
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan pandangannya saat Debat Keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Nusron Wahid membantah penilaian sejumlah pihak yang menilai penampilan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 itu tak beradab saat debat pada Minggu (21/1/2024) malam. 

Hal ini menanggapi aksi Gibran yang celingak-celinguk di atas panggung debat cawapres Pilpres 2024 kala menanggapi jawaban dari cawapres nomor urut 3 Mahfud MD. 

Baca Juga: Panas! Saling Sindir Cak Imin VS Gibran: Singgung Etika, Ijazah Palsu hingga 'Cawapres Tak Paham'

"Kalau Mas Gibran tidak punya adab buktinya begitu acara debat selesai begitu sengit, salaman dan cium tangan baik kepada Pak Mahfud maupun cium tangan kepada Mas Muhaimin," kata Nusron kepada wartawan, Senin (22/1).

Menurut dia, gimik yang ditampilkan oleh Gibran hanya sebuah pemecah suasana agar situasi debat menjadi tak tegang. 

"Saya menganggap gimik-gimik itu adalah bagian dark intermezo gaya komunikasi mas Gibran sebagai orang Jawa yang mencoba melakukan intermezo menjadikan debat semalam sebagai sarana entertainment supaya pemirsa terutama anak muda tidak apolitis," ujarnya. 

Politikus Partai Golkar itu menambahkan, Gibran ingin membuat debat capres dan cawapres bukan menjadi sesuatu yang kaku dan monoton.

Sehingga, nantinya tetap bisa atraktif dan nyambung tanpa harus menyerang pribadi.

Baca Juga: Bicara Potensi Petani, Cak Imin ke Gibran: yang Anda Sampaikan Mengulang Saya

"Kalau ada yang mengatakan mas Gibran etikanya nggak sopan, saya rasa tidak." 

"Itu hanya masalah, saya orang Jawa kebetulan memang gaya komunikasi orang Jawa nggak mungkin ngomong tapi dengan gesture dengan gaya," kata Nusron.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x