JAKARTA, KOMPAS.TV - Artis Saipul Jamil ditangkap polisi terkait kasus dugaan narkoba di dekat Halte TransJakarta Jelambar, Jakarta Barat, pada Jumat (5/1/2024) sore.
Setelah ditangkap, Saipul Jamil dinyatakan negatif mengonsumsi narkoba. Namun, berbeda dengan asistennya yang dinyatakan positif menggunakan narkotika.
Kapolsek Tambora Kompol Donny Harvida menjelaskan bahwa hasil tersebut didapatkan setelah keduanya menjalani tes urine seusai penangkapan.
Baca Juga: Kapolda Lampung Minta Maaf karena Belum Bisa Tangkap Kembali 4 Napi Narkoba yang Kabur
"Sudah kami cek urine, Saipul Jamil negatif dan asistennya positif (narkoba)," kata Kompol Donny pada Jumat (5/1/2024).
Donny menjelaskan, awalnya polisi berencana menangkap seseorang terkait kasus narkoba, namun ternyata orang tersebut sedang bersama Saipul Jamil di dalam mobil.
"Benar kami menangkap. Kami masih melakukan pemeriksaan, pendalaman, kebetulan kita tadi pengamanan seseorang, ternyata di dalamnya (mobil) ada Saipul Jamil," ujar Donny.
Hingga kini, kata Donny, pihak kepolisian sedang mendalami keterlibatan Saipul Jamil dalam kasus narkoba tersebut.
"Jadi, kita masih dalami apakah Saipul Jamil itu ada keterlibatan atau tidak, kita masih dalami itu," kata Donny.
Baca Juga: Polisi Kesulitan Tangkap Gembong Narkoba Fredy Pratama: Dia Dilindungi Gangster di Thailand
Sementara itu, seorang saksi mata yang juga petugas keamanan di lokasi kejadian bernama Baharudin, mengatakan Saipul Jamil sempat berteriak minta tolong saat ditangkap oleh polisi sekitar pukul 15.00 WIB.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.