Kompas TV nasional peristiwa

Rizal Ramli di Mata Anies Baswedan: Putra Minang yang Menjadi Pejuang

Kompas.tv - 3 Januari 2024, 13:03 WIB
rizal-ramli-di-mata-anies-baswedan-putra-minang-yang-menjadi-pejuang
Mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Rizal Ramli bersaksi dalam sidang pengujian formal Undang-Undang Nomor 6 tahun 2023 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti UU Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi UU di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Kamis (27/7/2023). (Sumber: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/aww)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli.

Anies bercerita, saat masih menjadi mahasiswa dan berkunjung ke Jakarta, ia selalu meminta dukungan data dan informasi kepada Rizal.

Baca Juga: Mahfud MD Kenang Sosok Rizal Ramli: Sahabat Perjuangan yang Bisa Saling Dukung dan Mengkritik

Menurutnya, Rizal merupakan sosok pejuang yang lahir dari Ranah Minang. Rizal sendiri lahir di Padang, Sumatera Barat.

"Saya berada di Minang menyampaikan rasa duka cita, salah seorang putra dari tanah ini yang menjadi pejuang," kata Anies, Rabu (3/1/2024).

Anies yang saat ini tengah melakukan kampanye di Kota Padang mengenang Rizal Ramli sebagai sosok yang konsisten dalam memperjuangkan demokrasi, melawan korupsi, feodalisme, hingga nepotisme tanpa kompromi.

“Seseorang yang bisa dibilang salah satu putra gemilang Indonesia,” ujar mantan gubernur DKI Jakarta itu.

Ia berharap Rizal Ramli mendapatkan tempat yang mulia di sisi-Nya dan seluruh kebaikannya dapat diterima sebagai amal jariah.

Baca Juga: Jenazah Rizal Ramli akan Dimakamkan di TPU Jeruk Purut Besok

Sebagai informasi, Rizal Ramzi meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta pada Selasa (2/1/2024) sekitar pukul 19.30 WIB.

Rizal meninggal dunia setelah dirawat sekitar satu bulan di RSCM karena menderita diabetes dan komplikasi.

Jenazah Rizal Ramli akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan, besok, Kamis (4/1).


 




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x