Kompas TV nasional rumah pemilu

Gus Miftah Kampanyekan Prabowo-Gibran di Semarang, Ingin Gaet Suara Santri

Kompas.tv - 31 Desember 2023, 17:03 WIB
gus-miftah-kampanyekan-prabowo-gibran-di-semarang-ingin-gaet-suara-santri
Gus Miftah dan politikus Golkar Dico Ganinduto menghadiri Istighosah bersama 1.000 Bu Nyai dan Nawaning Hafidzah Se-Jawa Tengah di Semarang, Sabtu (30/12/2023). (Sumber: Antara)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Desy Afrianti

SEMARANG, KOMPAS.TV - Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah berkampanye untuk paslon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bersama politikus Golkar, Dico Ganinduto di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (30/12/2023). Gus Miftah berkampanye di acara istighasah bersama 1.000 nyai dan nawaning hafidzah se-Jawa Tengah.

Kata Gus Miftah, keterlibatan nyai dan nawaning (putri kiai) penting untuk menggaet suara santri dan jemaah di Pilpres 2024. 

Baca Juga: Viral Gus Miftah Bagi-bagi Uang, TKN: Dia Bukan Tim Sukses Prabowo-Gibran

“Bu Nyai dan Nawaning ini sebenarnya sangat susah untuk masuk ke dalam ranah politik. Alhamdulillah karena kedekatannya saya dengan para Nyai dan Nawaning, ternyata bisa masuk untuk mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran,” kata Gus Miftah dikutip Antara, Minggu (31/12).

Sementara itu, Dico Ganinduto menyampaikan bahwa kegiatan istighasah bersama nyai dan nawaning ini untuk menyatutkan visi-misi, sekaligus untuk terus menyosialisasikan dukungab terhadap Prabowo-Gibran di Pemilu 2024 mendatang.

“Sosialisasi kepada seluruh masyarakat harus kita lakukan, supaya dukungan terus mengalir, mudah-mudahan ini menjadi semangat kita untuk bisa terus memenangkan Prabowo- Gibran," kata Dico.


Dico menambahkan, ia berharap masyarakat mendukung paslon Prabowo-Gibran dengan mengutamakan kerukunan dan persatuan kendati berbeda pilihan. Ia menyebut dukungan nyai dan nawaning berdampak sangat besar bagi upaya pemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Juga: PPP Pecat Wakil Ketua Majelis Pertimbangan Partai karena Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x