Kompas TV nasional peristiwa

Gempa Magnitudo 5 Guncang Pangandaran, Tidak Berpotensi Tsunami

Kompas.tv - 31 Desember 2023, 12:37 WIB
gempa-magnitudo-5-guncang-pangandaran-tidak-berpotensi-tsunami
Ilustrasi gempa bumi. Gempa bumi berkekuatan 5 mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (31/12/2023), siang. (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5 mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (31/12/2023), siang.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun X resminya mencatat, gempa terjadi pukul 11.52 WIB.

Gempa tersebut berlokasi di koordinat 8.22 Lintang Selatan (LS) dan 107.87 Bujur Timur (BT).

Pusat gempa berada di 93 km barat daya Kabupaten Pangandaran. Kedalamannya 10 km.

Berdasarkan keterangan BMKG, gempa bermagnitudo 5 tersebut tidak berpotensi tsunami.

"Tidak berpotensi tsunami," keterangan BMKG, dalam akun X, Minggu.

Baca Juga: Update Gempa Bumi Papua: BMKG Ungkap Dipicu Sesar Anjak Mamberamo

BMKG menyebut gempa tersebut dirasakan di sejumlah daerah, di antaranya Garut dan Banjar.

"Dirasakan (Skala MMI): II-III Garut, II Banjar," ungkap pihak BMKG.

Untuk diketahui skala MMI (Modified Mercalli Intensity) adalah satuan untuk mengukur kekuatan gempa bumi.

Skala II MMI getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Sementara skala III MMI, yakni etaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Hingga berita ini ditulis, belum ada informasi terkait dampak gempa yang terjadi.

Termasuk ada atau tidaknya kerusakan dan korban jiwa akibat gempa yang terjadi.

Baca Juga: Gempa M 6,6 Guncang Aceh Jaya, BMKG Imbau Warga Waspadai Gempa Susulan




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x