Kompas TV nasional rumah pemilu

KPU Evaluasi Debat Capres Pertama, Bakal Perpanjang Sesi Tanya Jawab dan Sesuaikan Tamu Undangan

Kompas.tv - 13 Desember 2023, 09:02 WIB
kpu-evaluasi-debat-capres-pertama-bakal-perpanjang-sesi-tanya-jawab-dan-sesuaikan-tamu-undangan
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asyari membuka debat capres-cawapres di Kantor KPU, Jakarta, Rabu (12/12/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengevaluasi hasil debat pertama capres-cawapres pada 12 Desember 2023. 

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan salah satu poin yang menjadi bahan evaluasi yakni keterlambatan waktu debat. 

KPU menjadwalkan debat dimulai pukul 19.00 WIB, namun acara terlambat 20 menit sehingga baru dimulai pukul 19.20 WIB. 

Poin kedua soal tamu undangan. Menurut Hasyim, dalam acara debat selanjutnya akan ada penyesuaian tamu undangan.

Poin ketiga soal sesi tanya jawab. Ia mengatakan tim capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, telah memberi masukan terkait hal tersebut.

Baca Juga: Anies Singgung Soal Penyelesaian Tragedi Kanjuruhan, Ganjar: Saya Tidak Pernah Abu-abu, Sat-Set!

Hasyim mengungkapkan, nantinya dari enam segmen debat yang digelar KPU, empat segmen akan difokuskan untuk debat antar capres-cawapres. 

"Segmen pertama berisi visi misi program masing-masing calon, segmen terakhir masing-masing calon menyampaikan closing statement. Sesungguhnya segmen 2 ,3, 4, dan 5 boleh dikatakan full pertanyaan," ujar Hasyim usai acara debat capres di KPU, Selasa (12/12/2023), dikutip dari Antara

Hasyim menambahkan, evaluasi yang dilakukan KPU tidak mengubah format debat yang sudah disepakati oleh para tim sukses masing-masing pasangan capres-cawapres. 

Debat kedua hingga kelima akan tetap mengikuti format debat pertama, baik untuk capres maupun cawapres.




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x