Kompas TV nasional rumah pemilu

Pilpres 2024 Tidak Ada Debat Khusus Cawapres, Muhaimin: Kalau Pemilu Mau Baik Kita Adu Gagasan

Kompas.tv - 2 Desember 2023, 14:08 WIB
pilpres-2024-tidak-ada-debat-khusus-cawapres-muhaimin-kalau-pemilu-mau-baik-kita-adu-gagasan
Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di acara Gagas RI di Universitas Airlangga (Unair), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (22/11/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar menyayangkan keputusan KPU yang tidak mengelar sesi debat khusus dihadiri Cawapres.

Menurut Muhaimin debat Capres-Cawapres merupakan momen yang paling ditunggu oleh masyarakat. 

Sebab di ajang tersebut masyarakat bisa melihat para calon pemimpin beradu gagasan, visi-misi yang akan dijalankan untuk Indonesia 2024-2029. 

Masyarakat juga bisa menilai bagaimana kualitas calon pemimpin melalui debat yang berisi gagasan masing-masing kandidat.

Ketua Umum PKB ini berharap KPU memberi ruang bagi Cawapres untuk saling bertemu mengadu visi, misi dan gagasan yang dijalankan dalam memimpin Indonesia ke depan. 

Baca Juga: Pilpres 2024 Tidak Ada Debat Khusus Cawapres, KPU Mengaku Ingin Publik Lihat Kerja Sama Paslon

"Ya sebetulnya debat ini kan bagian dari transparansi rencana dan gagasan ke depan. Kalau Pemilu ini mau baik ya kita adu gagasan, adu program, adu ide. Kita siap melakukan itu," ujar Muhaimin usai menghadiri acara Mukernas III MUI di Ancol, Jakarta, Jumat (1/12/2023).

Sebelumnya KPU mengubah format debat Capres dan Cawapres dalam Pilpres 2024. Di Pemilu 2019, para Capres dan Cawapres mendapat porsi sendiri untuk saling berhadapan. 

Formatnya satu kali debat khusus cawapres, dua kali khusus capres, dan dua kali dihadiri Capres-Cawapres.

Di Pilpres 2024, format untuk saling berhadapan tidak lagi dibuat. Para Capres-Cawapres akan hadir bersama dalam mengikuti debat yang dibuat sebanyak lima kali. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x