JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengumumkan rencana pelaksanaan program mudik gratis untuk periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati menyatakan bahwa skema dan rincian program ini sedang dipersiapkan dan akan diumumkan dalam waktu dekat.
Program mudik gratis ini direncanakan untuk berlangsung sekitar minggu ketiga Desember 2023, menjelang libur Natal. Namun, detail terkait pendaftaran dan pelaksanaan masih belum diungkap secara lengkap.
Baca Juga: Pemerintah Sepakati Biaya Ibadah Haji Tahun 2024 Naik Jadi Rp56 Juta
"Memang ada rencana tersebut, informasi lebih detail akan kami umumkan secepatnya," ujar Adita dikutip dari Kompas.com, Selasa (28/11).
"(Keberangkatan) kira-kira minggu ketiga Desember 2023," lanjutnya.
Adapun Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan bahwa program ini terutama ditujukan bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor.
Baca Juga: PGI dan KWI: Tema Natal Tahun Ini "Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi"
Tujuannya adalah untuk mendorong masyarakat beralih ke transportasi umum, demi keamanan dan kenyamanan selama perjalanan mudik.
Mudik menggunakan sepeda motor dinilai memiliki risiko tinggi, sehingga Kemenhub mendorong pemudik untuk memanfaatkan program mudik gratis ini.
Baca Juga: Biaya Haji Tahun 2024 Naik jadi Rp 56 Juta, Apa Saja yang Akan Didapat Jemaah?
Adapun puncak arus mudik Natal diperkirakan pada 22-23 Desember 2023, dan arus balik pada 26-27 Desember 2023. Untuk Tahun Baru, puncak arus mudik diperkirakan pada 29-30 Desember 2023, dengan arus balik pada 1-2 Januari 2024.
Hasil survei dari Badan Kebijakan Transportasi menunjukkan adanya potensi peningkatan mobilitas masyarakat sekitar 43% selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Mayoritas pemudik diperkirakan menggunakan mobil pribadi, diikuti oleh sepeda motor dan kereta api.
Baca Juga: Daftar Lima Jalan Tol yang Gratis selama Liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Ada Ruas Solo-Jogja
Berdasarkan survei, destinasi utama pemudik mencakup kunjungan ke tempat wisata, pulang kampung, dan perayaan Natal serta Tahun Baru.
Sumber : Kompas.com, Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.