Kompas TV nasional rumah pemilu

Ganjar Minta Relawan untuk Aktif Laporkan Setiap Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024

Kompas.tv - 17 November 2023, 20:30 WIB
ganjar-minta-relawan-untuk-aktif-laporkan-setiap-dugaan-pelanggaran-pemilu-2024
Bakal capres dari PDI Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo (kiri) bersama bakal cawapresnya, Mahfud MD, mengepalkan tangan dalam acara deklarasi pasangan capres dan cawapres di Jakarta, Rabu, 18 Oktober 2023. (Sumber: AP Photo/Tatan Syuflana)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Calon presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengingatkan kepada para relawan untuk aktif memantau pelaksaan Pemilu 2024 agar berjalan sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan. 

Ganjar mengatakan, relawan juga harus aktif melaporkan setiap dugaan pelanggaran pemilu yang dilakukan oleh siapapun.  

Ia meyakini bahwa lembaga terkait, seperti KPU, Bawaslu, hingga TNI-Polri, akan menindaklanjuti temuan dan dugaan pelanggaran dalam Pemilu 2024.

Hal itu ia katakan saat menghadiri acara deklarasi Tim Pemenangan Daerah (TPD) di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (16/11/2023). 

Baca Juga: Baliho Ganjar-Mahfud di Sejumlah Titik Kota Pangkal Pinang Dirusak

"Terkait dengan Pemilu 2024, KPU, Polisi, dan TNI pasti menindaklanjuti apabila terjadi temuan. Pasti akan diperbaiki," kata Ganjar dalam keterangannya, Kamis. 

Mantan gubernur Jawa Tengah itu juga menyoroti pentingnya tata cara pemasangan alat peraga kampanye yang tidak boleh dilakukan sembarangan.

"Mungkin ada dari kita yang dulu kurang ajar, sekarang kita perbaiki. Kita kemarin menyakiti, mintalah maaf. Ada aturan regulasi, taatilah. Kalau harus pasang gambar, di mana yang dibolehkan," ujarnya.

Ganjar pun mengajak semua pihak untuk mengikuti aturan Pemilu 2024, menegaskan kembali pentingnya demokrasi yang berjalan dengan baik. 

Ketua TPD DIY Yuni Setia Rahayu menambahkan bahwa tim tersebut bertugas sebagai pusat komando kampanye untuk memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud MD di DIY. 

Baca Juga: Ganjar Sebut Tim Pemenangannya Bentuk Satgas Khusus Antisipasi Kecurangan Pemilu

TPD DIY menargetkan perolehan suara di DIY diharapkan mencapai lebih dari 70 persen.

"Kami akan berkoordinasi dengan tim nasional dan juga tim-tim di kabupaten-kota untuk menyosialisasikan Pak Ganjar," ungkap perempuan yang pernah menjadi Wakil Bupati Sleman itu.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x