SURABAYA, KOMPAS.TV - Puan Maharani, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), merespons pernyataan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang mendoakan dan merestui keputusan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) mendampingi Prabowo Subianto.
"Ya pastinya kalau seorang bapak akan mendukung anaknya, yang terbaik untuk anaknya," kata Puan kepada wartawan usai menghadiri pembukaan peringatan Hari Santri di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10/2023).
Menurut Puan, PDI-P tak ambil pusing soal pencalonan Gibran sebagai bacawapres dari Prabowo Subianto di pemilihan umum presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
"Nggak papa, kan belum, baru diusulkan. Kan belum," kata anak dari Presiden Kelima Republik Indonesia (RI), Megawati Soekarnoputri ini.
Baca Juga: Puan Apresiasi Jokowi Dukung Semua Capres-Cawapres: Negawaran Tidak Boleh Berpihak
Ia pun mengaku tak ingin berandai-andai apabila Gibran maju sebagai pasangan Prabowo Subianto saat Pilpres 2024 mendatang.
"Jangan berandai-andai, kan belum maju, baru dicalonkan atau direkomendasikan," kata Puan yang kini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI itu.
Ia pun mengaku, sebelum berita yang menghebohkan soal Gibran dicalonkan sebagai bacawapres Prabowo, PDI-P sudah menyiapkan strategi untuk menangkan pemilu legislatif (Pileg) maupun Pilpres pada 2024 mendatang.
"Sebelum ada hal-hal seperti ini juga insyaallah PDI Perjuangan sudah menyiapkan strategi untuk bisa, insyaallah memenangkan Pileg dan Pilpres yang akan datang," kata Puan, dikutip dari tayangan program Breaking News KompasTV.
Baca Juga: Puan Maharani Tegaskan Tak Ada Surat Pengunduran Diri Gibran dari PDIP, Ngaku Sering Ketemu
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.