SURABAYA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan bahwa putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, memutuskan sendiri terkait pencalonan sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) Prabowo Subianto. Seperti diketahui Gibran baru saja diusulkan
"Keputusan semuanya Gibran karena sudah dewasa, jadi jangan terlalu mencampuri urusan yang sudah diputuskan oleh anak-anak kita," kata Jokowi usai menghadiri acara peringatan Hari Santri di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10/2023).
Ia pun mengaku, mendoakan dan merestui keputusan Gibran sebagai orang tua.
"Orang tua itu hanya mendoakan dan merestui," kata Presiden Ketujuh Republik Indonesia itu.
Meski begitu, Jokowi enggan menanggapi lebih jauh terkait pengusulan Gibran sebagai bakal cawapres Prabowo oleh Partai Golkar.
"Tanyakan ke partai politik, itu wilayahnya partai politik atau koalisi partai politik, atau gabungan partai politik, bukan urusan presiden," tegasnya.
Baca Juga: Resmi, Golkar Usung Gibran jadi Bakal Cawapres Prabowo di Pilpres 2024
Sebelumnya, Partai Golongan Karya (Golkar) resmi mengusung Wali Kota Solo/Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai bacawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024 melalui Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar pada Sabtu (21/10/2023).
"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim maka saya ketok usulan Partai Golkar yang saya akan serahkan kepada Bapak Prabowo, dan ini untuk dibawa Pak Prabowo dalam pertemuan forum ketua umum partai," kata Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jakarta Barat, Sabtu (21/10/2023).
Airlangga mengungkapkan, keputusan tersebut dirapatkan pihaknya bersama para ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar dari berbagai daerah pada Jumat (20/10/2023).
"Berdasarkan hasil pertemuan para ketua DPD tadi malam, pak (Prabowo -red), kami rapat cukup lama, cukup hangat, tapi semuanya konsensus mengusulkan, saya tanya dulu, mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bakal cawapres Republik Indonesia. Apakah setuju?" tanya Airlangga kepada para Ketua DPD Partai Golkar dari berbagai daerah yang hadir di Rakernas.
"Setuju!" jawab riuh para peserta Rakernas Kedua Partai Golkar itu.
Baca Juga: Usai Diusung Golkar sebagai Bacawapres, Gibran Sebut akan Koordinasi dengan Prabowo Subianto
Airlangga pun mengabsen satu per satu para ketua DPD Partai Golkar yang hadir, di antaranya Aceh, Papua, Sulawesi, Nusa Tenggara Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Banten, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Kalimantan.
"Pak prabowo semua setuju!" kata Airlangga, dilanjutkan dengan pemukulan palu.
"Alhamdulillah," kata Airlangga usai mengetok palu, tanda partainya sepakat mengusung Prabowo-Gibran sebagai pasangan bakal capres dan cawapres dari Koalisi Indonesia Maju.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.