JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berkunjung ke Kantor DPP Partai Golkar yang berlokasi di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Jumat (20/10/2023) siang.
Berdasarkan pantauan di lokasi, Menteri Pertahanan itu tiba di partai berlambang pohon beringin itu sekitar pukul 13.05 WIB.
Baca Juga: Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Belum Umumkan Bakal Cawapres
Kedatangan Prabowo disambut langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto beserta jajaran.
Setibanya di lokasi, Prabowo tak memberikan komentar apapun kepada awak media.
Prabowo juga tampak menyalami para senior Golkar di antaranya Ketua Dewan Pembina Golkar Abu Rizal Bakrie, Ketua Dewan Pakar Golkar Agung Laksono, dan Ketua Dewan Kehormatan Golkar Akbar Tandjung.
Adapun agenda hari ini adalah merayakan peringatan Syukuran HUT ke-59 Partai Golkar.
Sebelumnya, elite Partai Gerindra telah lebih dulu tiba di DPP Golkar, yakni Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan elite Gerindra lainnya.
Untuk diketahui, Partai Golkar akan menggelar acara puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 yang akan digelar pada 31 Oktober mendatang.
Selain itu dalam rangkaian HUT ke-59 Partai Golkar itu, di mana salah satu di antaranya yakni adanya agenda Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) II Partai Golkar.
Baca Juga: HUT ke-59 Golkar, Airlangga Hartarto Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kalibata
Rencananya, Rapimnas II Partai Golkar itu akan digelar pada Sabtu (21/10/2023) malam di Kantor DPP Partai Golkar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.