JAKARTA, KOMPAS.TV - Fauziah (47), ibunda Imam Masykur, warga Aceh yang dibunuh tiga anggota TNI AD disebut tidak kuasa menahan emosi saat bertemu para pelaku pembunuhan anaknya.
Diketahui, Fauziah baru saja bertemu dengan ketiga pelaku pembunuhan Imam Masykur di sel tahanan Pomdam Jaya.
Fauziah bisa bertemu ketiga pelaku pembunuhan anaknya tersebut setelah meminta langsung kepada Danpomdam Jaya, Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar.
Baca Juga: Panglima TNI Sebut Sidang 3 Anggota TNI AD yang Culik dan Bunuh Imam Masykur Digelar Terbuka
Pertemuan ibunda Imam Masykur dengan para pelaku ikut didampingi Yuni Maulida, tunangan almarhum Imam Masykur.
Termasuk, juga Anggota Komisi I DPR RI asal Aceh, Fadhlullah SE atau Dek Fad, dan Anggota DPD RI asal Aceh, H Sudirman atau Haji Uma mewakili Forum Bersama (Forbes) anggota DPR/DPD RI asal Aceh yang ikut dalam pertemuan tersebut untuk mengawal kasus ini.
“Tadi ibunda Imam Masykur dipertemukan dengan tiga oknum pelaku pembunuhan. Dia sempat berkomunikasi langsung dengan para pelaku,” kata Dek Fad, Selasa (5/9/2023).
Menurut Dek Fad, Danpomdam Jaya sangat transparan dan memberikan semua perkembangan informasi yang telah dilakukan kepada keluarga korban.
“Keluarga korban, Hotman Paris dan tim advokat Hotman Paris sangat puas dengan penjelasan dan sambutan dari Danpomdam Jaya,” ucap Dek Fad.
Baca Juga: Panglima TNI Tegaskan 3 Anggota TNI Pembunuh Imam Masykur akan Dihukum Berat: Tak Ada Impunitas
Sumber : Serambinews.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.