Kompas TV nasional humaniora

Tanggapi Keluhan Warga soal Ujian SIM, Korlantas Perkenalkan Buku Materi Ujian SIM A dan C

Kompas.tv - 5 Agustus 2023, 16:34 WIB
tanggapi-keluhan-warga-soal-ujian-sim-korlantas-perkenalkan-buku-materi-ujian-sim-a-dan-c
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi. (Sumber: Korlantas)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri telah memperkenalkan buku materi ujian SIM A dan C sebagai langkah untuk meningkatkan pelayanan dalam ujian teori pembuatan SIM. 

Peluncuran buku ini bertujuan untuk membantu pemohon SIM dalam mempersiapkan diri sebelum mengikuti ujian teori.

Kepala Korlantas (Kakorlantas) Polri Irjen Firman Santyabudi mengumumkan, dengan adanya buku materi ini, diharapkan tidak akan ada lagi masyarakat yang mengeluh karena tidak memiliki materi untuk dipelajari sebelum ujian, sehingga meningkatkan peluang lulus dalam ujian SIM.

"Buku SIM A dan SIM C telah kami luncurkan untuk meningkatkan pelayanan dalam ujian teori SIM. Para peserta ujian sekarang bisa men-download atau membaca melalui perangkat keras yang disediakan saat ujian teori SIM," ujar Kakorlantas Polri.

Baca Juga: Berikut Daftar Model Motor yang Dipakai Ujian Praktik SIM Terbaru

Menurut penjelasannya, buku materi ini menawarkan beberapa macam soal yang akan dihadapi oleh para peserta ujian. 

"Kunci keberhasilan dalam ujian teori SIM adalah belajar dan memahami materi yang ada di buku ini. Dengan begitu, mereka akan lebih siap dan percaya diri ketika menghadapi ujian teori," tutur Firman di Jakarta, Jumat (4/8/2023), seperti dikutip dari Kompas.com, Sabtu (5/8).


Buku panduan ini akan tersedia di setiap Satuan Penyelenggara Administrasi SIM atau Satpas dan juga dapat diakses melalui aplikasi Kepolisian, POLRI Super App. 

Melalui buku ini, Korlantas Polri berharap dapat memberikan transparansi kepada masyarakat mengenai apa yang harus dipersiapkan dalam ujian teori SIM.

Dengan adanya langkah ini, diharapkan pengetahuan dan persiapan pemohon SIM akan semakin baik, sehingga meningkatkan kualitas pengemudi di jalan raya dan mencegah terjadinya pelanggaran yang dapat mengancam keselamatan berkendara.

Baca Juga: Kakorlantas Tegaskan Pembayaran SIM Lewat Bank: Tak Ada Lagi Uang Cash

 

 




Sumber : Kompas TV/Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x